Memilih Asuransi Mobil Lexus RZ untuk Memberikan Perlindungan Terbaik

Lexus RZ menambah daftar mobil listrik di Indonesia. Mobil premium yang dibanderol dengan harga miliaran rupiah ini pertama kali diperkenalkan pada ajang Gaikindo Jakarta Autoweek (GJAW) 2023. Ini merupakan Battery Electric Vehicle (BEV) kedua yang dirilis Lexus. Jika tertarik dengan mobil listrik mewah satu ini, simak informasi spesifikasi hingga asuransi mobil Lexus RZ pada artikel ini!

Spesifikasi Lexus RZ

Kehadiran Lexus RZ membawa berbagai aspek menarik. Lewat konsep ‘Seamless E-Motion’ mobil ini memberikan identitas cukup berbeda dari mobil listrik biasanya. Salah satunya, eksterior yang mengusung Spindle Body Concept berfokus pada efisiensi aerodinamis. Dari sisi samping terdapat velg 20 inci Alloy Dark Premium Metallic. Adapun di sisi belakang tampil elegan berkat L-shaped Light Bar ditambah logo Lexus.

Beralih ke interior, disematkan fitur dan teknologi tazuna concept di bagian cockpit untuk meningkatkan koneksi pengemudi dengan kendaraan. Tidak ketinggalan Dial Shift Knob khusus BEV. Penyematan Shadow Illumination Door Trim untuk membuat pola intriguing. Lalu, penggunaan material biodegradable untuk mempresentasikan sustainability. Adapun, Lexus RZ sudah dibekali Advanced Driver Assistance System (ADAS) terkini yang meliputi beberapa fitur, seperti cruise control, peringatan jalur, dan lainnya.

Mengulik sisi performa, Lexus RZ dibekali baterai berkapasitas 71,4 kWh yang mampu menghasilkan tenaga 313 tk. Perpaduan motor listrik dan baterai mobil ini menghasilkan akselerasi 0-100 km per jam dalam waktu 5 detik. Mobil ini juga dapat menempuh jarak hingga 354 km dalam satu kali pengecasan. Menariknya, Lexus RZ sudah mengadopsi teknologi DIRECT 4.

Lexus RZ hadir dalam satu tipe yaitu 450e Luxury yang dijual dengan harga on the road (OTR) Jakarta Rp2,2 miliar. Jika tertarik memilikinya kamu bisa mengulik lebih jauh informasi di laman resmi Lexus. Adapun untuk menyelaraskan keunggulan mobil mewah ini, kamu perlu memberikan proteksi risiko terbaik melalui asuransi.

Tentang Asuransi Mobil Listrik

Pada dasarnya, tujuan utama asuransi mobil listrik tetap sama dengan asuransi mobil biasa, yaitu memberikan perlindungan finansial ketika kendaraan mengalami kerusakan atau kecelakaan. Namun, asuransi mobil listrik biasanya menghadirkan cakupan yang lebih spesifik dan menyeluruh, terutama terkait risiko komponen elektrifikasi seperti baterai. Misalnya, perlindungan tambahan diberikan ketika terjadi kerusakan pada sistem baterai kendaraan.

Saat ini, produk asuransi mobil listrik masih mengikuti ketentuan dalam Polis Standar Asuransi Kendaraan Bermotor Indonesia. Meski begitu, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sedang menyusun aturan khusus terkait penetapan tarif dan regulasi yang diperuntukkan bagi asuransi kendaraan listrik.

Jenis Asuransi Kendaraan untuk Lexus RZ

Ada tiga jenis asuransi mobil yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan Lexus RZ. Ketiga jenis asuransi memiliki manfaat maupun premi berbeda. Berikut adalah jenis-jenis asuransi kendaraan yang bisa kamu pilih.

  1. Perlindungan All Risk: Jenis asuransi all risk memberikan perlindungan komprehensif atau menyeluruh. Setiap risiko, baik kecil maupun besar dapat dipertanggungkan oleh pihak asuransi selama masih sesuai dengan polis asuransi. Jenis asuransi ini cocok untuk mobil yang digunakan sehari-hari untuk menunjang mobilitas harian.
  1. Perlindungan Total Loss Only (TLO): Asuransi TLO memiliki cakupan perlindungan yang lebih terbatas. Asuransi ini hanya menanggung risiko total maupun kerusakan dengan perbaikan minimal 75% dari nilai kendaraan sebelum terjadi risiko. Maka dari itu, jenis asuransi ini seringkali diperuntukkan pada mobil tua maupun mobil dengan risiko tinggi.
  1. Perlindungan Kombinasi: Terakhir adalah asuransi kombinasi yang memberikan perlindungan gabungan all risk dan TLO. Jenis asuransi ini bisa didapatkan pada kendaraan yang dibeli secara kredit. Dalam aplikasinya, asuransi all risk akan diberikan pada tahun pertama dan selanjutnya diberikan perlindungan secara TLO.

Premi Asuransi Mobil Lexus RZ yang Tersedia di Cermati

Berikut ini adalah estimasi harga asuransi mobil Lexus RZ yang tersedia di Cermati.

Nama/Tipe Mobil & Tahun Kendaraan

Harga Premi Asuransi Mobil All Risk*

Harga Premi Asuransi Mobil TLO*

Lexus RZ 450e Luxury, 2025

Mulai dari Rp20.454.000 hingga Rp40.306.000 per tahun

Mulai dari Rp3.904.000 hingga Rp15.935.000 per tahun

*Perhitungan harga premi dihitung berdasarkan data Cermati bulan November 2025 dan menggunakan asumsi plat mobil daerah Jakarta (B). Informasi dan data perhitungan dapat berubah sewaktu-waktu.

Baca Juga: Asuransi Mobil Lexus Terbaik dengan Layanan Terpercaya

Perluasan Asuransi Kendaraan untuk Lexus RZ

Tidak seluruh risiko dapat ditanggung oleh polis utama asuransi. Untuk itu, kamu bisa menambah perluasan perlindungan jika membutuhkan asuransi yang lengkap. Ada beberapa jenis perluasan asuransi yang bisa kamu tambahkan sebagai berikut.

  1. Perluasan Kecelakaan Diri
  2. Perluasan Bencana Alam
  3. Perluasan Huru-hara
  4. Perluasan Tanggung Jawab Hukum Pihak Ketiga

Rekomendasi Asuransi Mobil Lexus RZ

Setelah membahas seputar asuransi, kini kamu pun bisa mengetahui beberapa perusahaan asuransi yang menyediakan produk perlindungan kendaraan. Nama-nama asuransi tersebut nantinya bisa jadi rekomendasi kamu dalam memilih asuransi mobil Lexus RZ terbaik. Berikut adalah rekomendasi asuransi untuk kamu!

1. Garda Oto

Nama asuransi Garda Oto sudah tidak asing ditelinga masyarakat Indonesia. Asuransi kendaraan dari Astra ini memang sudah lama menemani masyarakat Indonesia. Tidak heran jika asuransi ini sudah memiliki jaringan bengkel rekanan yang luas di Indonesia. Kamu bisa mendapatkan pelayanan di bengkel resmi jika memilih asuransi Garda Oto. Selain itu, Garda Oto juga memberikan fitur-fitur bermanfaat, salah satunya bantuan darurat gratis.

2. Zurich

Zurich juga menawarkan produk asuransi mobil bernama Autocillin yang memberikan proteksi terbaik. Asuransi ini cocok untuk melindungi mobil Lexus RZ yang dimiliki. Ada bentuk perlindungan all risk dan TLO yang bisa kamu pilih dengan premi terjangkau. Selain manfaat pertanggungan, Zurich Autocillin menawarkan fitur kemudahan klaim yang bisa diproses hanya dalam waktu 24 jam.

3. ACA

Rekomendasi asuransi mobil Lexus RZ lainnya adalah ACA yang menawarkan perlindungan all risk dan TLO. ACA juga memiliki bengkel rekanan yang luas di berbagai kota di Indonesia. ACA memberikan kemudahan klaim kepada setiap nasabah sehingga bisa segera mendapatkan manfaat pertanggungan. Selain perlindungan manfaat, asuransi ini juga memberikan banyak fitur bermanfaat.

4. Sinarmas

Memilih asuransi Sinarmas untuk mobil Lexus RZ adalah langkah tepat. Asuransi ini memiliki lebih dari 500 bengkel rekanan di Indonesia yang siap memberikan pelayanan terbaiknya. Dengan manfaat dan fitur yang beragam, Sinarmas juga jadi andalan mobil tua karena bisa melindungi mobil dengan usia 12 tahun.

5. Tokio Marine

Tokio Marine tidak kalah bagus untuk melindungi mobil Lexus RZ. Asuransi ini tidak hanya memberi manfaat pertanggungan kerusakan, tetapi juga fitur layanan terbaik. Kamu bisa memilih perlindungan all risk maupun TLO sesuai kebutuhan.

Itulah beberapa rekomendasi asuransi mobil Lexus RZ yang bisa jadi pilihanmu. Untuk mendapat informasi lebih lengkap, kamu bisa menemukannya melalui masing-masing website asuransi.

Baca Juga: Perlindungan yang Tepat, Begini Cara Klaim Asuransi Mobil Lexus

Menjaga Kondisi Mobil dengan Asuransi

Setiap kendaraan memiliki risiko yang tidak selalu bisa dihindari. Hal ini pastinya memberikan kerugian yang tidak sedikit bagi kendaraan, terutama mobil yang setiap komponennya memiliki harga mahal. Nah, kamu bisa menyiasatinya dengan memiliki asuransi kendaraan. Adanya asuransi kendaraan untuk mobil tersayang bisa membantu memberikan pertanggungan jika terjadi risiko-risiko sesuai polis asuransi.

Kamu pun tidak terlalu khawatir pada setiap risiko yang terjadi. Asuransi siap memberikan manfaat pertanggungan maupun layanan yang membantu kamu dan keluarga. Dengan begitu, kondisi mobil, baik bodi maupun mesin akan tetap terjaga dengan baik. Semoga rekomendasi asuransi mobil Lexus RZ yang diberikan artikel ini bisa membantu kamu memilih yang terbaik.