Catat! Lima Strategi Sederhana Ini Bikin Anda Bebas Utang dan Stres

Bagi kebanyakan orang, keuangan menjadi masalah terberat. Tak sedikit yang berusaha mencari pinjaman uang untuk memenuhi masalah keuangan yang dihadapi.

Namun tak jarang juga, masalah utang menjadi hal paling menakutkan bagi kebanyakan orang. Oleh sebab itu, diperlukan sebuah strategi agar bisa mengendalikan utang terlebih dahulu sebelum kita mengambilnya.

Bahkan sebisa mungkin kita memikirkan untuk bisa membayar cicilan tanpa terlibat utang lainnya. Usahakan agar pelunasannya berjalan tanpa memunculkan utang lainnya.

Berikut beberapa langkah berikut supaya membantu Anda melakukan pelunasan tanpa membuka utang lainnya.

1. Cobalah Buat Daftar Utang Anda Dari yang Terkecil

Pikirkanlah utang yang anda miliki. Buat daftar jumlah utang anda tersebut dari yang paling kecil. Pastikan tidak ada yang terlewatkan untuk didaftar. Ini adalah langkah awal untuk mencatat semua utang yang anda miliki.

2. Buat Total Semua cicilan yang Harus Dibayarkan Tiap Bulannya

Setelah anda membuat daftar utang yang anda miliki, cobalah untuk membuat total cicilan yang harus anda bayarkan di tiap bulannya. Masukkan sebagian persenan dari pendapatan yang anda peroleh ke pembayaran tersebut, misalnya satu persen yang kemudian dapat disebut sebagai Pembayaran Sakti.