10 Brand Indonesia yang Mendunia ini Dikira Milik Luar Negeri

 “Pantas saja sepatunya bagus, mereknya A sudah pasti produk luar negeri”. Percakapan itu sering kali terdengar di telinga kita ketika melihat brand atau membeli suatu produk.

Memang brand menjadi hal yang paling utama ketika membahas produk. Alasannya, brandlah yang menjadi ukuran menyoal kualitas bagus atau buruknya dari produk tersebut.

Berbicara soal kualitas, orang lebih percaya bahwa produk yang berasal dari luar negeri memiliki kualitas yang sangat bagus ketimbang produk lokal, sehingga mereka sudah memberikan label kalau produk dengan brand yang menggunakan kata asing sudah pasti berasal dari luar negeri.

Nyatanya tak semua anggapan masyarakat itu benar. Walaupun jika dilihat dari penamaan brand atau logonya seakan-akan berasal dari luar negeri, tak sedikit brand lokal yang menghasilkan produk dengan kualitas bagus dan pemasarannya sudah mendunia.

Agar tidak salah duga lagi, berikut ini ada 10 brand asli Indonesia yang dikira miliki luar negeri:

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!  

1. Lea Jeans

 

A post shared by Lea Jeans (@lea_jeans) on

Tak heran kalau kebanyakan masyarakat menduga kalau jeans yang satu ini produk asal Amerika. Sebab, dilihat dari nama serta logonya Lea sendiri yang mirip dengan bendera Amerika dan iklannya yang selalu menggunakan orang bule sebagai modelnya.

Padahal, brand Lea ini merupakan produk asli Indonesia yang dikelola PT. Lea Sanent sejak 1976. Tak heran dengan kualitas produknya yang sangat bagus membuat Lea jeans mampu bersaing dengan brand terkenal luar negeri lainnya.

2. J.CO Donuts and Coffee

Penamaannya yang asing membuat masyarakat beranggapan J.CO Donuts and Coffee berasal dari luar negeri yang membuka cabang di Indonesia. Tapi kebenarannya adalah J.CO Donuts and Coffee ini memang berasal dari Indonesia yang dimiliki oleh Johnny Andrean Group sejak tahun 2006 dan cabangnya sudah tersebar di beberapa Negara Asia lainnya seperti Malaysia, Filipina, Tiongkok, dan Singapura.

3. Polygon

 

A post shared by Polygon Bikes ID (@polygonbikesid) on

Polygon merupakan salah satu brand sepeda asli Indonesia yang sangat digandrungi masyarakat, mulai dari anak kecil hingga dewasa. Brand lokal ini diproduksi di Sidoarjo, Jawa Timur yang memproduksi berbagai macam jenis sepeda, diantaranya sepeda gunung, sepeda mini untuk anak-anak hingga sepeda lipat dan sebagainya.

Kualitasnya yang tidak diragukan lagi membuat produk polygon sudah mendunia. Bahkan, sudah pernah dipakai atlet dunia, seperti Tim Downhill kelas dunia Hutchinson UR Team yang saat itu bertanding di UCI DH World Cup pada 2013 lalu.

Baca Juga: Tips Membangun Usaha Bersama dengan Rekan Kerja

4. Edward Forrer

 

A post shared by EDWARDFORRER (@edwardforrer.co.id) on

Bila dilihat dari penamaan brandnya yang kebarat-baratan, banyak orang yang mengira brand ini berasal dari luar negeri. Nyatanya adalah Edward Forrer merupakan brand Indonesia yang berasal dari kota Bandung. Brand yang memproduksi sendal, sepatu dan tas ini memiliki kualitas produk yang bagus sehingga penjualannya sudah mencapai di beberapa Negara seperti Australia, Malaysia dan Hawaii.

5. Buccheri

 

A post shared by Buccheri Indonesia (@buccheri_id) on

Menggunakan bahan kulit yang sangat bagus dan model asing pada iklannya, tak sedikit orang mengira produk Buccheri merupakan brand luar negeri yang membuka cabang di Indonesia. Rupanya brand yang memproduksi sepatu dan tas kulit ini berasal dari Indonesia.

Awalnya, merek ini pertama kali dikenali oleh PT. Vigano Cipta Perdana pada tahun 1980 dengan toko kecil di wilayah Pasar Baru, Jakarta Pusat dan kini sudah memiliki banyak puluhan cabang yang sudah tersebar di seluruh Indonesia.

6. Terry Palmer

Mungkin tak sedikit di antara masyarakat yang menggunakan handuk milik brand Terry Palmer. Karena penggunaan nama brand serta model yang digunakan berbau asing, banyak yang mengira produk handuk ini berasal dari luar negeri, padahal punya Indonesia.

Buktinya, handuk ini diproduksi di daerah Tangerang yang dikelola oleh PT. Indah Jaya. Kualitas bahan yang bagus membuat pemasarannya sudah mendunia, diantaranya ke Negara Jepang, Amerika hingga ke Negara Eropa lainnya.

7. The Executive

Walau pada brand salah satu pakaian terkenal di tengah masyarakat ini menggunakan kata asing, nyatanya The Executive merupakan brand fashion yang berasal dari Indonesia. Brand Fashion yang diproduksi di Bandung ini pertama kali didirikan oleh Johanes Farial yang bernaung di PT. Delami Garment Industries. Kini, pemasaran The Executive sudah mulai merambah ke Negara Asia Tenggara, salah satunya Malaysia.

Baca Juga: Tips Menghadapi Usaha yang Sedang Sepi

8. Essenza

Coba cek kembali brand keramik yang digunakan untuk lantai rumah, bila Essenza maka Anda perlu berbangga diri sebab brand ini bukan berasal dari luar negeri melainkan dari Indonesia. Pertama kalinya Essenza diproduksi di Tangerang sejak tahun1993 oleh PT. Intikeramik Alamasri Industri Tbk dan sudah mampu menembus pasar Negara-Negara Asia, Amerika Serikat, Afrika, Eropa, dan Timur Tengah.

9. Bagteria

 

A post shared by BAGTERIA Official (@bagteriaofficial) on

Siapa yang bakalan menyangka kalau brand tas dengan desain yang glamor dan mahal ini milik asli Indonesia? Bagteria merupakan brand yang memproduksi craftmaship dengan kualitas kerajinan Indonesia yang sangat unggul di dunia. Sempat mendapat tawaran untuk berganti label menjadi brand Italia, tapi pemilik Bagteria memiliki jiwa nasionalisme yang sangat kuat sehingga menolak godaan tersebut.

Tak heran bila saat ini Bagteria tersebar di 30 Negara, diantaranya Italia, Perancis, Inggris, Amerika Serikat, Jepang dan Kuwait. Produknya yang sangat bagus, tas Bagteria menjadi favorit di kalangan artis dunia seperti, Emma Thompson, Blake Lively, Paris Hilton dan Putri Zara Phillips.

10. GT Radial

 

A post shared by GT Radial (@gtradial) on

Bagi yang memiliki kendaraan pastinya sudah taka sing lagi dengan Brand ban kendaraan yang satu ini, GT Radial. Brand dengan kualitas bas terbaik ini diproduksi di Indonesia dibawah naungan PT. Gajah Tunggal. Tak heran bila saat ini sudah mengekspor berbagai jenis ban ke lebih 80 Negara di Eropa, Amerika Serikat, Timur Tengah, Asia (kecuali Cina), Australia dan Selandia Baru

Bangga Gunakan Produk Dalam Negeri

Kualitas luar negeri tak selamanya bagus dan brand yang menggunakan bahasa asing tak semuanya miliki luar negeri. Nyatanya banyak brand Indonesia yang produknya di ekspor ke luar negeri karena memiliki kualitas yang lebih bagus dari brand lainnya. Dengan begitu, kita sebagai warga Negara Indonesia haruslah bangga dengan hasil karya para pengusaha yang mampu bersaing di pasar dunia. Ayo, mulailah dari sekarang untuk selalu gunakan produk dalam negeri.

Baca Juga: Inspirasi Bisnis dari 5 CEO Brand Terkenal yang Tak Populer