Beli Rumah saat Pandemi Bukan Mustahil, Ada KPR Bebas Bayar Cicilan 2 Tahun

Setiap orang pasti ingin punya rumah. Tapi yang sering membuat maju mundur membeli rumah karena uang yang dibutuhkan sangat besar, termasuk dengan sistem Kredit Pemilikan Rumah (KPR) sekalipun.

Melalui skema KPR, Anda harus siap dengan uang muka atau DP maupun pembayaran cicilan dan bunga setiap bulan. Tidak di masa pandemi saja, susah sekali mengumpulkan uang puluhan hingga ratusan juta rupiah, apalagi sekarang ini masih dirundung Covid-19.

Membeli rumah meski dengan cara kredit dirasa sangat berat. Khawatir malah menjadi beban keuangan. Akhirnya, niat punya rumah ditunda. Bukan cuma konsumen yang terdampak Corona, industri properti dan perbankan malah lebih merana. Jualan rumah makin sulit.

Agar merangsang kembali niat masyarakat membeli rumah, ada program KPR bebas cicilan. Kolaborasi antara pengembang dan bank. Siapa mau?

Baca Juga: Ingin Punya Rumah? Yuk Manfaatkan KPR Tanpa DP

Bingung Cari Produk KPR Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk KPR Terbaik! 

Bebas Cicilan Pokok dan Bunga KPR Selama 2 Tahun

loader
Ada KPR Bebas Bayar Cicilan Pokok dan Bunga selama 2 Tahun

Kredit rumah tanpa harus membayar angsuran, bukan lagi mimpi. Apalagi di masa pandemi. Nyatanya ditawarkan PT Repower Asia Indonesia Tbk dan Bank BTN. Kalau biasanya pengembang hanya mensubsidi pembayaran bunga KPR-nya saja, kini cicilan pokok plus bunganya. Konsumen untung dobel.

  • Bebas pembayaran cicilan pokok dan bunga KPR
  • Jangka waktu 2 tahun (24 bulan)

“Ini (cicilan) pokok dan bunga dibayarin pengembang (Repower). Jadi, (konsumen) tinggal bayar DP doang,” kata Executive Vice President Non-subsidized Mortgage & Personal Lending Division (NSLD) Bank BTN, Suryanti Agustinar dalam Webinar, baru-baru ini.

Program KPR ini diklaim yang pertama kali di Indonesia. Jadi, konsumen atau nasabah dapat fokus menabung untuk membayar cicilan di bulan ke-25. Atau malah bisa mengalihkan uang angsuran untuk kebutuhan penting lainnya.

“Ini pertama kali di Indonesia. Kami berikan cicilan free. Yang membayarkan developer,” ungkap Direktur sekaligus Sekretaris Perusahaan Repower Asia Indonesia, Rully Muliarto.

Lokasi dan Harga Rumah Bebas Cicilan

loader
Lokasi KPR Bebas Bayar Cicilan Berada di Daerah Strategis

Proyek rumah yang ditawarkan untuk program KPR bebas bayar cicilan 2 tahun adalah Botanical Puri Asri. Kawasan hunian komersial yang berada di lokasi strategis, tepatnya di tengah Kota Depok. Berbatasan dengan daerah Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Dekat dengan kampus ternama Universitas Indonesia, dan diapil oleh dua pintu tol, yakni Tol Depok-Antasari dan Cinere-Jagorawi (Cijago). Luas total kawasan hunian lebih dari 1,8 hektare dengan rencana penambahan fasilitas, seperti sport club, kolam renang, dan lainnya.

Ada tiga tipe rumah untuk program KPR tersebut. Antara lain, tipe Bidara (luas tanah 90 m2 x bangunan 81,5 m2), tipe Tin (90 m2 x 122 m2), dan tipe Zaitun (120 m2 x 158 m2). Seluruh tipe terdiri dari dua lantai.

“Stok rumah (KPR bebas cicilan) tersedia 70 unit. Harganya mulai dari Rp 1,3 miliar – 1,7 miliar,” ujar Rully.

Baca Juga: Hitung-Hitungan Biaya Membangun Rumah Minimalis

Mekanisme dan Cara Ajukan KPR Bebas Bayar Cicilan

loader
Mekanisme dan Cara Mengajukan KPR Bebas Cicilan Ada di Bawah Ini

Mekanisme dan cara mendapatkan sama seperti pengajuan KPR lainnya. Dapat lewat pengembang maupun Bank BTN.

  • Jika ingin membeli langsung bisa menghubungi pengembang ke hotline resminya di nomor 0877-0482-7660
  • Bisa juga datang ke kantor cabang BTN atau lewat pengajuan online KPR BTN dengan melampirkan syarat yang sudah disederhanakan, yakni formulir pengajuan KPR, slip gaji, dan rekening koran tabungan.

Prosedurnya setelah konsumen melakukan akad kredit atau perjanjian dengan pihak bank, kemudian membayar DP, maka dalam jangka waktu maksimal 8 bulan, rumah sudah bisa dihuni. Sebab pengembang akan membangun seluruh unit rumah di kawasan Botanical Puri Asri tahun ini.

“Setelah akad kredit, konsumen bayar DP, maka 6-8 bulan sudah bisa serah terima (rumah). Siap huni atau disewakan. Tidak bayar cicilan KPR selama 2 tahun,” Rully menjelaskan.

Simulasi perhitungan KPR:

  • Harga rumah = Rp 1,3 miliar
  • DP 10% = Rp 130 juta
  • Pokok Kredit = Rp 1,17 miliar
  • Tenor = 20 tahun (240 bulan)
  • Suku bunga KPR BTN = 10,50%
  • Cicilan per bulan = Rp 1,17 miliar x 10,50% x 20 / 240 = Rp 11.700.000.

Bila angsuran per bulan (pokok dan bunga) sebesar Rp 11.700.000 itu tidak dibayarkan sepeserpun selama 2 tahun, maka Anda sudah bisa menyimpan uang sebesar Rp 280,8 juta. Meringankan bukan?

Uangnya dapat Anda gunakan untuk persiapan cicilan di bulan ke-25 atau kebutuhan lain, seperti membuka usaha, biaya pendidikan anak, bahkan mengisi rumah baru dengan perabotan yang diperlukan.

Rumah untuk Investasi Masa Depan

Kalau melihat harga rumah yang ditawarkan untuk KPR bebas bayar cicilan di atas, yang dibidik adalah masyarakat kalangan menengah ke atas. Yang gaji per bulannya sudah dobel digit sehingga punya kemampuan untuk membayar angsuran.

Akan tetapi, jangan langsung membuat Anda jiper membeli rumah. Masih ada kok, program KPR lain yang menawarkan promo menarik, seperti suku bunga ringan, bebas biaya proses, subsidi bunga oleh pengembang, dan masih banyak lainnya.

Ingat, harga rumah tidak pernah turun. Justru terus naik setiap tahun. Oleh karenanya, membeli rumah tidak ada ruginya untuk ditinggali sendiri maupun investasi di masa depan.

Baca Juga: Tips Mengajukan KPR Bagi Freelancer, Catat Ya!