Miliki Harga Lebih Terjangkau, Apa Pengertian Emas Muda dan Karakteristiknya?

Semua orang pasti tahu jika emas merupakan salah satu jenis logam mulia yang paling banyak diminati. Entah itu untuk investasi dalam bentuk emas batangan atau sebagai perhiasan, logam ini selalu laris manis dijual di pasaran dan tak pernah sepi peminat.

Berbicara soal emas, apakah kamu pernah mendengar tentang emas muda? Pada dasarnya, istilah emas muda ini hanya dikenal oleh masyarakat Indonesia dan tak berlaku pada pasar luar negeri. Secara umum, maksud dari emas muda sendiri adalah jenis produk emas yang memiliki kadar emas yang rendah. 

Dengan komposisinya tersebut, emas muda cenderung memiliki harga yang lebih terjangkau jika dibandingkan dengan jenis emas tua, dan kerap ditemukan pada produk emas perhiasan. Bagi yang sering melakukan jual beli logam mulia ini, istilah emas muda tentu tidak asing lagi terdengar di telinga. Tapi, bagi yang belum tahu, berikut adalah penjelasan tentang emas muda, keunggulan dan kekurangan, cara merawat, hingga perbedaannya dengan emas tua. 

Mulai Berinvestasi Emas Sekarang!

Tentang Emas Muda

loader

Seperti yang sempat dijelaskan sedikit sebelumnya, emas muda adalah istilah yang mengacu pada produk emas yang memiliki kadar atau karat yang rendah. Dalam kata lain, kadar emas pada produk emas muda lebih sedikit dan telah dicampur dengan jenis logam lain, seperti, perak, tembaga, atau platinum. 

Biasanya, jenis produk emas muda ditemukan pada perhiasan, karena emas yang dicampur dengan logam lain memiliki daya tahan yang lebih kuat. Biasanya, semakin banyak campuran logam lain pada emas, daya tahannya akan menjadi lebih tinggi dan lebih cocok dijadikan sebagai produk perhiasan. Tapi, kadar emas atau karatnya sudah pasti akan lebih rendah dan membuat harganya menjadi lebih murah. 

Istilah emas muda ini sejatinya hanya dikenal oleh masyarakat Indonesia dan tak ada istilah yang setara dikenal dalam bahasa Inggris atau bahasa asing lain. Hal ini dikarenakan istilah emas muda digunakan untuk membedakan tipe atau jenis perhiasan emas yang dijajakan di pasar Indonesia berdasarkan dari kandungan atau kadar emas yang terdapat di dalamnya. 

Karena memiliki kadar emas lebih sedikit di dalamnya, biasanya di bawah 18 karat, hal tersebut menjadikan banyak orang menyebut jenis emas ini sebagai emas muda. Selain itu, produk perhiasan dengan kadar emas kurang dari 70 persen, atau dalam hitungan karat setara 14 karat, 9 karat, maupun di bawahnya juga sering kali disebut sebagai jenis emas muda. 

Sebaliknya, jika memiliki kadar emas yang lebih tinggi dari 18 karat, produk tersebut biasanya disebut sebagai emas tua. Sehingga, klasifikasi dari produk emas dengan adanya istilah emas muda dan emas tua ini menjadi lebih mudah dipahami oleh masyarakat yang ingin bertransaksi logam mulia tersebut.

Produk emas muda juga mempunyai beragam sebutan pada pasar oleh masyarakat menyesuaikan dari kadar emas yang terdapat di dalamnya. Sebagai contoh, terdapat sebutan kadar emas 375 yang mengacu pada produk perhiasan dengan kadar emas 9 karat, dan lain sebagainya. 

Baca Juga: Emas Putih: Pengertian, Keuntungan, hingga Tips Investasinya

Keunggulan dan Kekurangan Emas Muda

Berikut ini keunggulan dan kekurangan emas muda sebagai instrumen investasi:

Keunggulan Emas Muda Kekurangan Emas Muda

Produk perhiasan yang tergolong sebagai emas muda tentu tak kalah populer dan diminati pada pasar, baik itu oleh investor atau sekadar ingin menjadikannya sebagai produk fashion.

Bukan tanpa alasan, emas muda dianggap mempunyai sejumlah keunggulan yang menjadikannya lebih menarik untuk didapatkan. 

Salah satu keunggulan utama dari emas muda ialah harganya yang jauh lebih terjangkau. Bahkan, dapat dikatakan jika keunggulan ini merupakan ciri dari emas muda yang paling mudah untuk dicermati oleh para peminatnya.

Apabila kamu mendatangi toko emas maupun perhiasan dan menemukan produk emas dengan harga yang jauh lebih rendah dibanding harga produk emas batangan dari Antam, dapat dipastikan jika produk tersebut merupakan emas muda. 

Bagi sebagian orang, keberadaan emas muda ini bisa menjadi kesempatan untuk bisa mempunyai perhiasan emas. Alasannya karena jenis produk emas tersebut memiliki harga terjangkau dan lebih mudah disesuaikan dengan budget yang tersedia.

Sehingga, investasi emas perhiasan bisa lebih terbuka untuk mayoritas kalangan masyarakat. 

Meski memiliki keunggulan dari segi harga yang lebih terjangkau, perlu dipahami jika emas muda mempunyai kekurangan berupa kandungan atau kadar emasnya yang lebih sedikit.

Hal ini wajar saja karena semakin tinggi kadar emas dalam sebuah produk perhiasan emas, harganya sudah pasti menjadi lebih mahal.

Dengan kadar emas kurang dari 70 persen membuat nilai dari perhiasan emas muda lebih rendah dan murah. Hal tersebut kerap membuat pembelian emas muda ini kurang ideal jika dijadikan sebagai metode investasi jangka panjang.

Penyebabnya tidak lain karena pertumbuhan nilainya relatif lebih rendah dan tak seoptimal saat membeli emas batangan atau emas tua dengan kadar karat yang lebih tinggi. 

Cara Merawat Produk Emas Muda

Tidak sedikit orang beranggapan jika emas muda yang memiliki kadar emas lebih sedikit dapat luntur dan kurang awet. Padahal, meski harganya lebih terjangkau, tapi daya tahan dari perhiasan emas muda ini tak kalah dengan emas murni. Bahkan, tergantung dari campuran logam yang digunakan, bisa jadi emas muda lebih awet dibanding emas tua. 

Walaupun begitu, adanya campuran dari logam lain membuat warna dari emas muda lebih mudah menghitam. Karenanya, untuk menyiasati hal tersebut, ada beberapa cara merawat produk emas muda yang perlu kamu ketahui, antara lain:

1. Menggunakan Pembersih Perhiasan

Cara mudah dan praktis membersihkan perhiasan emas adalah dengan menggunakan cairan pembersih khusus yang saat ini sudah banyak terjual di pasaran. Kamu hanya perlu mengikuti petunjuk pemakaian pada kemasan agar bisa membuat perhiasan emas muda kembali berkilau. 

2. Dibersihkan dengan Sikat dan Pasta Gigi

Menyikat emas muda menggunakan sikat dan pasta gigi juga bisa menjadi cara mudah dan murah yang bisa kamu pilih. Yang terpenting, pilih sikat gigi yang memiliki bulu halus dan lembut agar tak berisiko merusak bagian permukaan emas. Untuk caranya sendiri cukup dengan membasahi emas dan menyikatnya selama beberapa menit dengan lembut, dan bilas menggunakan air mengalir hingga bersih. 

3. Rendam dengan Air Hangat & Sabun Cuci Piring

Cara terakhir, kamu bisa merendam emas muda pada gelas yang berisi air hangat dengan sedikit campuran sabun cuci piring. Cukup dengan mendiamkannya selama kurang lebih 5 menit dan membilasnya menggunakan air atau kain bersih, kotoran pada produk emas akan bisa terangkat. 

Baca Juga: Nabung Emas di Pegadaian, Cara dan Syaratnya

Beda Emas Muda dengan Emas Tua

Secara umum, tidak sulit untuk membedakan antara emas muda dengan emas tua. Jika melihat dari harganya, sudah pasti emas tua relatif lebih mahal jika dibandingkan dengan emas muda karena kadar emas di dalamnya lebih tinggi. 

Pada emas tua, kadar emas yang terdapat di dalamnya biasanya di atas 70 persen, atau bisa juga disebut sebagai emas 18 karat atau lebih. Dengan kandungan emas yang lebih besar, warna emas tua umumnya lebih pekat dan cerah. 

Di sisi lain, pada emas muda, kadar emas yang terdapat di dalamnya biasanya kurang dari 70 persen, atau di bawah 18 karat. Dengan kadar emas yang lebih rendah tersebut membuat harga emas muda lebih murah dibanding emas tua. 

Selain dari segi harga, secara fisik emas muda memiliki warna yang lebih gelap jika dibandingkan dengan emas tua. Hal ini dikarenakan jenis emas ini mempunyai campuran logam lain yang lebih banyak dan turut mempengaruhi warnanya. Oleh karena itu, sebelum memutuskan untuk membeli emas, pastikan untuk mengetahui ciri dan karakteristiknya agar tak tertipu atau diberi produk emas dengan harga yang tak sesuai dengan jenisnya. 

Pahami Ciri Emas Muda dan Emas Tua agar Lebih Aman Saat Membeli Emas

Itulah penjelasan tentang apa itu emas muda, keunggulan dan kekurangan, hingga perbedaannya dengan emas tua. Memiliki kadar emas dan harga yang berbeda, ciri dari emas tua dan emas muda menjadi hal yang wajib dipahami sebelum membelinya. Dengan begitu, risiko untuk tertipu membeli produk emas yang tak sesuai dengan keinginan atau harga sebenarnya bisa dihindari.  

Baca Juga: Mengenal Tabungan Emas Pegadaian yang Banyak Peminatnya