Kasus Investasi Bodong MeMiles Seret Para Artis Papan Atas Ini. Siapa Saja Mereka?

Kasus investasi bodong MeMiles menyeret sejumlah artis papan atas Indonesia, termasuk anggota Keluarga Cendana. Beberapa nama sudah memenuhi panggilan polisi. Siapa saja mereka dan dari mana sumber kekayaannya?

Setelah geger investasi bodong perkebunan kampung kurma dan properti syariah, terkuak kasus investasi ilegal yang dilakukan PT Kam and Kam alias MeMiles. Skalanya terbilang sangat besar, karena bisnis tersebut mampu meraup total dana yang dihimpun sebesar Rp750 miliar.

Mau tahu berapa uang tunai yang telah disita polisi? Nilainya mencapai Rp128,4 miliar. Dengan omset ratusan miliar tersebut bisa dibayangkan berapa banyak orang yang menjadi korban ‘janji manis’ MeMiles. Usut punya usut, aplikasi MeMiles memiliki 260 ribu member.

Baca Juga: Buka Mata, Lihat Lebih Jeli Ciri Investasi Emas Bodong

Bingung Cari Produk Kredit Tanpa Agunan Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk KTA Terbaik! 

Money Game

loader
Kasus investasi bodong MeMiles (Foto: mitrapol.com)

Dari data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), PT Kam and Kam (MeMiles) masuk dalam daftar investasi ilegal yang telah disetop Satgas Waspada Investasi. Kedok perusahaan tersebut menyelenggarakan usaha aplikasi periklanan atau advertising.

Kam and Kam yang dikomandani Kamal Tarachan sebagai direktur ini menjalankan kegiatan pengumpulan dana lewat aplikasi dengan skema money game. Mengimingi anggotanya dengan keuntungan besar. Padahal MeMiles tidak mengantongi izin penghimpunan dana, kecuali hanya Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP).

  • Modusnya setelah unduh aplikasi MeMiles, anggota isi saldo Rp50 ribu-200 juta, bisa langsung dapat bonus.
  • Isi saldo Rp100-600 ribu dikasih bonus ponsel, hadiah motor harus top up Rp3,5 juta, mau dapat mobil isi saldo Rp7 juta.
  • Kalau top up cuma Rp120 juta saja bisa dapat mobil 10 unit. Bonus akan bertambah jika anggota dapat menarik anggota baru.

Secara logika, tidak masuk akal. Tapi faktanya masih ada saja yang kena tipu. Dari ratusan ribu member MeMiles, ada loh seleb yang ternyata jadi anggotanya. Mau tahu siapa saja artis yang jadi korban MeMiles atau hanya dipanggil sebagai saksi oleh kepolisian? Berikut ulasannya dari berbagai sumber.

Deretan Artis di Lingkaran Kasus MeMiles

1. Marcello Tahitoe

View this post on Instagram

A post shared by Marcello Tahitoe (@marcello_tahitoe) on

Penyanyi yang akrab disapa Ello tercatat sebagai nasabah MeMiles. Setelah top up sejumlah dana di aplikasi, pelantun lagu Pergi Untuk Kembali ini mendapat bonus berupa mobil sedan.

Di luar kesibukannya sebagai musisi, mantan kekasih aktris Julie Estelle itu mendapatkan pundi-pundi uang dari bisnis yang dirintisnya. Salah satunya Warung Katong yang menyajikan menu makanan dan minuman khas Maluku. Bisnis tersebut dijalankan Ello bersama Ridho Slank.

2. Eka Deli

loader
Eka Deli (Foto: ngopibareng.id)

Penyanyi Eka Deli Mardiana dipanggil Polda Jatim sebagai saksi kasus investasi MeMiles. Eka Deli berperan sebagai koordinator artis. Dalam hal ini mencari artis yang mau menanamkan modal di MeMiles. Dari jasanya tersebut, perempuan kelahiran Surabaya itu menerima mobil Toyota Fortuner.

Baca Juga: Cara Mendeteksi Modus Penipuan Investasi Skema Ponzi

3. Adjie Notonegoro

loader
Adjie Notonegoro (Foto: kapanlagi.com)

Nama Adjie Notonegoro juga ikut terseret kasus MeMiles. Dalam hal ini, desainer terkenal itu merupakan nasabah Kam and Kam. Pria berusia 58 tahun tersebut disebut sudah berinvestasi dengan modal Rp150 juta, namun belum mendapatkan bonus apapun.

Adjie Notonegoro adalah perancang busana yang sudah mendunia. Baju rancangannya telah dipakai tokoh dunia, seperti Bill Clinton, Kofi Annan, hingga Mariah Carey dan Kylie Minogue.

Pantas saja kalau harga baju rancangannya mencapai puluhan juta rupiah per potong, sehingga bisa membeli mobil dan rumah mewah di kawasan elit. Selain itu, Paman dari Ivan Gunawan ini juga memiliki bisnis butik pakaian.

4. Pinkan Mambo

View this post on Instagram

A post shared by Pinkan Mambo (@pinkan_mambo) on

Penyanyi Pinkan Mambo secara tegas menyatakan bukan nasabah. Keterlibatannya hanya menjadi pengisi acara atau menyanyi di acara MeMiles. Mantan personil grup Ratu itu dipanggil sebagai saksi.

Ia mengaku selektif dalam memilih investasi. Pinkan lebih senang menekuni profesinya sebagai penyanyi, dan menjalakan bisnis kecil-kecilan, seperti event organizer dan katering.

5. Tata Janeeta

View this post on Instagram

A post shared by T͙a͙t͙a͙ j͙a͙n͙e͙e͙t͙a͙ (@tatajaneetaofficial) on

Penyanyi Tata Janeeta juga telah memenuhi panggilan Polda Jatim sebagai saksi. Pasalnya mantan personil grup Mahadewi itu hanya dikontrak menjadi pengisi acara, meski ternyata batal.

Pelantun tembang Sang Penggoda itu selain fokus berkarier di industri hiburan, juga memiliki bisnis jualan sepatu dan tas hasil rancangannya sendiri. Tata pun membangun bisnis barber shop di Bandung bersama sang adik.

6. Judika

View this post on Instagram

A post shared by Judika Sihotang (@jud1ka) on

Saksi berikutnya yang dipanggil kepolisian adalah Judika. Penyanyi lagu Aku Yang Tersakiti itu diakui sang manajer tidak terlibat kasus investasi bodong MeMiles. Judika hanya mengisi acara off air yang digelar perusahaan Kam and Kam.

Jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol memiliki banyak sumber penghasilan. Dari hasil manggung, honor Judika disebut-sebut bisa mencapai sekitar Rp85 juta. Sedangkan di malam pergantian tahun, bayaran yang dipasang menjadi Rp125 juta.

Belum lagi ditambah penghasilan dari bermain film. Judika juga makin kaya berkat bisnis yang dijalaninya, seperti sekolah vokal Judica Vocal Course (JVC), bisnis manajemen artis dan label rekaman bersama sang istri Duma Riris, hingga bisnis clothing line mengusung merek JDK.

7. Siti Badriah

View this post on Instagram

A post shared by Siti Badriah (@sitibadriahh) on

Penyanyi dangdut Siti Badriah juga dikaitkan dengan kasus investasi MeMiles. Meski belum memenuhi panggilan Polda Jatim, Sibad begitu ia disapa melalui asistennya hanya pernah diminta tampil bernyanyi di acara MeMiles.

Seiring popularitas yang terus meroket, pelantun tembang Lagi Syantik ini dapat mengantongi bayaran sebesar Rp60 juta untuk sekali tampil. Harta kekayaan Sibad makin banyak dari jasa endorse, bintang iklan, bermain film dan sinetron, hingga penghasilan dari akun YouTube-nya. Ditambah lagi dari bisnis restoran bebek bersama rekannya. 

8. Ari Sigit

loader
Ari Sigit (Foto: tribunnews.com)

Ari Haryo Wibowo Harjojudanto alias Ari Sigit, cucu Presiden ke-2 RI, Soeharto telah datang memenuhi panggilan Polda Jatim sebagai saksi. Ari merupakan member MeMiles dan menerima reward dua mobil mewah. Selain Ari, ada 2 anggota Keluarga Cendana lain yang dipanggil, yakni istri Ari, Frederica Francisca Callebaut serta Ibunda Ari, Ilsye A Rahmawati.

Dikutip dari laman wikipedia, bisnis Ari Sigit dimulai sejak tahun 1990 di bidang konstruksi. Selain itu, membangun gurita bisnis di bidang perdagangan, distributor, properti, hiburan, obat-obatan, sampai sarang burung walet.

Itulah beberapa deretan artis yang berada di lingkaran kasus investasi bodong MeMiles. Hingga saat ini, kasus tersebut masih terus bergulir dan pemanggilan terhadap para artis masih terus dilakukan pihak Polda Jatim.

Waspada Investasi Bodong Merajalela

Buka mata! Lihat lebih jeli lagi produk-produk investasi yang akan Anda pilih. Untuk daftar investasi ilegal dan terdaftar resmi, Anda dapat mengeceknya di laman resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Penting diingat untuk tidak tergiur iming-iming keuntungan tinggi dalam waktu cepat.

Baca Juga: Waspada Fintech Bodong, OJK Rilis 5 Ciri Fintech Lending Ilegal