Langkah Menjadi Seorang Copywriter Handal dan Banyak Dicari Orang

Menulis adalah salah satu jenis pekerjaan yang bisa menghasilkan uang banyak. Dengan menulis biasanya orang bisa menyampaikan ide dan gagasannya melalui media tulisan. Saat ini profesi menulis juga cukup diperhitungkan di dunia kerja.

Jika Anda orang yang suka dan pandai menulis pasti sudah tidak asing dengan dunia menulis dan berbagai jenis pekerjaannya. Dalam dunia menulis tentu ada beberapa jenis pekerjaan mulai dari editor, novelis, Content writer, Copywriter, dan masih banyak lagi. 

Dari berbagai jenis pekerjaan tersebut saat ini Copywriter merupakan salah satu jenis pekerjaan yang cukup penting namun jarang orang yang tahu.

Bila belum paham sebenarnya Copywriter, pekerjaan ini merupakan pekerjaan menulis yang menghasilkan tulisan yang bersifat iklan suatu dari produk ataupun jasa. Biasanya mereka para Copywriter membuat tulisan bertema iklan mulai dari promo produk, review, sales letter, dan konten lain yang memikat para konsumen.

Meski pekerjaan ini butuh kemampuan dan belajar soal periklanan, nyatanya bagi kita yang awam hal ini bisa dipelajari. Jika ingin menjadi Copywriter handal dan menarik banyak orang, Anda bisa mempelajari hal tersebut melalui beberapa media, salah satunya tulisan kami berikut.

Bisa dibilang tulisan Copywriter seperti ini tidak mudah dibuat, namun bisa dipelajari. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan bila ingin menjadi Copywriter handal dan bisa menarik banyak orang menyewa jasa Anda. Semuanya dirangkum dalam poin - poin berikut:

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!  

1. Judul dan Headline Menarik

loader

Sebuah produk akan laku jika promosi yang dilakukan menarik dan menjual kepada konsumen. Pada copywriting sebuah produk yang dijual harus diawali dengan judul dan headline pemasaran yang menarik. Bisa dibilang meski isi kontennya sama tapi headline dan judul berbeda akan mempengaruhi hasil penjualan dari produk yang dipasarkan.

Untuk membuat judul dan headline menarik, pada dasarnya penulis copywriter memberi kata – kata menarik dan favorit yang bisa menjual di pasaran.

Biasanya kata – kata tersebut tidak bertele – tele, disukai banyak orang, dan mudah disebar media masa.  Anda juga bisa menambahkan sebuah kasus dan solusi dari produk tersebut sehingga pembeli menjadi tertarik.

2. Gunakan Bahasa yang Akrab bagi Konsumen

loader

Setiap copywriter pasti memberi sentuhan baik pada tulisannya, termasuk pada bahasa yang diberikan. Konsumen akan lebih senang dengan pemasaran produk dengan bahasa yang mudah dimengerti dan cenderung santai. Bahasa yang cenderung santai bahkan akrab membuat konsumen nyaman dan mau menerima ajakan untuk membeli produk tersebut.

Anda bisa memberi kalimat yang berkesan santai dan tidak kaku pada tulisan. Misalnya dalam menyapa konsumen dalam tulisan bisa menggunakan sebutan ‘kamu’ untuk pembaca dan ‘aku’ untuk bisa membuat interaksi dalam tulisan.

Bisa juga menambahkan istilah gaul yang sedang tren di kalangan masyarakat sehingga orang paham dengan apa yang dijual tanpa harus berpikir panjang.

Baca Juga: Pekerjaan yang Cocok bagi yang Suka Berimajinasi

3. Cobalah Tambah Kutipan (Quote)

loader

Kutipan atau quote merupakan salah satu elemen dalam copywriting yang bisa menarik minat para pembaca dan konsumen. Biasanya dengan kutipan akan membuat tulisan seperti sebuah percakapan yang mudah dimengerti. Jika mudah dimengerti tentu produk yang dipasarkan akan terasa nyata dan dekat dengan para konsumen.

Kutipan (quote) biasanya juga diisi oleh kata – kata dari para tokoh atau orang yang memiliki pengaruh besar dalam masyarakat. Dengan adanya kutipan ini tulisan Anda akan menjadi lebih memberi kesan meyakinkan dan memiliki pengaruh lebih bagi pembaca. 

Selain itu langkah persuasi dalam tulisan bisa terasa lebih baik bagi para konsumen asalkan relevan dengan topik dan tidak berlebihan.

4. Membuat Swipe File pada Tulisanmu

loader

Swipe file dalam copywriting berguna karena merupakan sebuah folder atau tautan yang berisi promo iklan menarik bagi para pembaca. Anda bisa mengumpulkan berbagai jenis iklan mulai dari review, sales letter, email, dan sejenisnya ke dalam tulisan.

Jika Anda Copywriter handal, bisa menandai kalimat di iklan itu yang sekiranya membuat Anda dan pembaca lain tertarik. Jika tertarik tentu orang sekitar akan menjadi ikut – ikutan tertarik. Hal ini bisa diandalkan untuk membuat tulisan yang menginspirasi dan menarik ke depannya.

5. Buat Tulisan dengan Jujur

loader

Tulisan yang baik memang harus menjual dan menampakkan hal baik, namun bukan berarti menutup kebenaran dari produk tersebut. Jika ingin memberikan yang terbaik pada produk yang dijual harus ditulis dengan bahasa yang baik, namun tetap jujur menginformasikan barang tersebut. Jadi jangan berlebihan dalam menulis kebaikan suatu produk.

Saat ini pembaca sudah memiliki kesadaran membaca yang tinggi dan semakin cerdas. Mereka bisa memahami mana kata yang dilebih – lebihkan dan yang benar – benar asli.

Maka dari itu selaku Copywriter bila ingin diandalkan harus menulis dengan jujur, baik, dan jangan sampai menimbulkan pertanyaan bagi masyarakat atau bahkan hoax tentang produk yang ditawarkan.

Baca Juga: Kekinian dan Menjanjikan, Ini 10 Tips Jadi Atlet E-Sport Profesional

Ayo Berlatih Jadi Copywriter Handal Sekarang Juga

Anda bisa berlatih menjadi Copywriter mulai dari sekarang agar bisa diandalkan dan menarik banyak orang. Tentu latihan yang tekun dengan mempelajari segala hal yang penting terkait bagaimana cara menjadi Copywriter handal akan semakin memantapkan langkah dalam menulis melakukan copywrite menjadi lebih baik.

Baca Juga: 7 Cara menjaga Profesionalisme saat Menggunakan Media Sosial