Penasaran Apa Saja Perusahaan Investasi Terbesar di Dunia? Yuk Cek Daftarnya!

Pertumbuhan dunia investasi yang begitu pesat dan juga manfaatnya untuk mengembangkan kondisi keuangan membuat banyak perusahaan investasi berkembang secara masif. Bahkan, dengan tingginya minat masyarakat untuk berinvestasi, saat ini ada beberapa perusahaan investasi yang digadang-gadang sebagai yang terbesar di dunia. 

Menyandang status perusahaan investasi terbesar di dunia, sudah pasti tingkat kepercayaan dan kredibilitasnya tak perlu diragukan lagi di mata investor dunia. Lalu, apa saja sih daftar 10 perusahaan investasi terbesar di dunia saat ini? Nah, untuk mengetahui jawabannya, simak penjelasan tentang 10 perusahaan investasi terbesar di dunia dan ulasan singkatnya berikut ini.

10 Perusahaan Investasi Terbesar di Dunia

loader

Perusahaan Investasi

1. Berkshire Hathaway

Perusahaan investasi terbesar di dunia saat ini dipegang oleh Berkshire Hathaway. Perusahaan investasi yang memiliki basis operasi di Omaha, Nebraska ini bergerak di bidang konglomerasi dan memiliki nilai valuasi lebih dari 781 miliar dolar AS per November 2023 serta nilai saham 545,250 USD. 

Berkshire sendiri dianggap sebagai salah satu perusahaan investasi terbesar yang banyak dilirik di dunia. Hal ini dikarenakan perusahaan ini memiliki kemampuan untuk memberikan kesempatan yang begitu besar pada saham individu yang diinvestasikannya. Selain itu, Berkshire juga mampu berkembang pesat dan meraih singgasananya saat ini berkat kemampuan investasinya agar bisa meraih imbal hasil optimal melalui pengalaman dan keahlian yang dimiliki oleh chairman sekaligus CEO-nya, yaitu Warren Buffet.

2. Blackstone Group

Mengisi posisi runner up, list perusahaan investasi terbesar di dunia yang kedua ditempati oleh Blackstone Group. Kapitalisasi pasar yang dimiliki oleh perusahaan ini sendiri mencapai 137,3 miliar USD dengan harga saham 112,37 USD berdasarkan data per November 2023. 

Utamanya menggeluti bidang investasi dan pendanaan yang menghasilkan beragam jenis produk perbankan, perusahaan ini juga melayani investor institusi dan individu untuk membangun bisnis yang kuat. Dengan begitu, mereka bisa turut menawarkan layanan dan nilai bisnis yang berkepanjangan. 

Dengan skala aset real estate mencapai lebih dari 12.6 ribu serta portofolio di 230 perusahaan, Blackstone mampu berinvestasi secara dinamik di sektor yang diposisikan untuk terus bertumbuh dalam jangka panjang. 

3. Morgan Stanley

Perusahaan yang awalnya menjajal bidang bank investasi ini telah berkembang dengan pesat dan menggeluti banyak sektor bisnis lain dan menjadi perusahaan investasi. Per November 2023, perusahaan investasi ini memiliki nilai kapitalisasi pasar sebesar 129,91 miliar USD dan harga saham 79,19 USD. 

Saat ini, Morgan Stanley lebih dikenal sebagai perusahaan layanan keuangan yang menawarkan beragam jenis jasa, mulai dari perbankan investasi, sekuritas, manajemen kekayaan, dan layanan manajemen investasi. Klien yang disasar oleh perusahaan investasi ini pun berasal dari kelompok korporasi, pemerintah, institusi, sampai individu. 

4. BlackRock

Jika kamu rajin memantau berita seputar aktivitas investasi dan pendanaan pada perusahaan start up di Indonesia, kamu mungkin tidak asing dengan BlackRock ini. Pasalnya, salah satu perusahaan investasi terbesar dunia ini dulu pernah menjadi pemodal pada perusahaan ternama asal dalam negeri, yaitu GoTo dan Bukalapak. 

Untuk kapitalisasi pasar yang dimiliki oleh BlackRock sendiri adalah sekitar 111.16 miliar USD per November 2023. Pencapaiannya tersebut membuat perusahaan ini berhasil berada di posisi keempat sebagai perusahaan investasi terbesar di dunia dan memiliki nilai saham sejumlah 750 USD per lembarnya. 

5. Prologis

Prologis adalah sebuah perusahaan investasi ternama dunia yang bergerak pada sektor perwalian investasi atau investment trust real estate publik. Menjadi salah satu yang terbesar di dunia, Prologis berhasil menorehkan nilai kapitalisasi pasar sebesar lebih dari 100 miliar USD, atau lebih tepatnya 104,35 miliar USD dan harga saham sebesar 113 USD berdasarkan data per November 2023. 

Perusahaan investasi ini pernah dimasukkan pada daftar Fortune 1000 Company berkat kesuksesannya menggeluti bidang bisnisnya tersebut. Kepemilikan dari Prologis sendiri sebagian dipegang oleh 2 grup investasi ternama dunia lain, yaitu BlackRock dan Vanguard Group. 

6. Prosus

Di posisi selanjutnya ada Prosus, yaitu sebuah perusahaan investasi yang berasal dari Belanda. Dengan kapitalisasi pasar mencapai 81,41 miliar USD dan harga saham 30,46 Euro per November 2023, Prosus berfokus pada bidang kegiatan grup internet konsumen global dan menjadi salah satu investor teknologi terbesar di dunia saat ini. Mayoritas saham Prosus berada di tangan Naspers, sebuah perusahaan dari Afrika Selatan.

Bisnis yang dijalankan oleh Prosus sendiri mencakup portofolio e-commerce berskala global dan berfokus pada 4 segmen utama, yaitu, Food Delivery, Classifieds, Payment and Fintech, dan Edtech. Melalui tim Prosus Ventura, perusahaan investasi ini berusaha untuk mengidentifikasi gelombang perkembangan baru oleh perusahaan teknologi kecil untuk diberi pendanaan.

7. SoftBank

Selanjutnya ada SoftBank, sebuah perusahaan investasi terbesar di dunia yang berasal dari Jepang. Jika mengikuti berita di dalam negeri, kamu pasti menyadari jika SoftBank adalah salah satu investor yang awalnya berniat untuk berinvestasi pada pengembangan pembangunan Ibu Kota Negara atau IKN Indonesia baru. Hanya saja, rencana tersebut harus dibatalkan karena alasan tertentu. 

Per November 2023 sendiri, kapitalisasi pasar yang dimiliki oleh perusahaan investasi ini mencapai 59,6 miliar USD. Sementara harga sahamnya mencapai angka 20,23 USD. Secara umum, SoftBank adalah suatu perusahaan konglomerasi multinasional yang berfokus untuk investasi di perusahaan dengan bisnis di sektor teknologi, keuangan, dan energi. 

8. Brookfield Asset Management

Brookfield Asset Management atau bisa juga disebut sebagai BAM adalah sebuah perusahaan investasi yang mengelola beragam jenis produk serta layanan investasi publik maupun swasta. Perusahaan ini menerima klien dari kelompok ritel ataupun institusi, dan memiliki kapitalisasi pasar mencapai 57,82 miliar USD per November 2023 serta harga saham per lembar sebesar 35,27 USD.

Sebagai perusahaan investasi, misi yang diemban oleh BAM adalah untuk menghadirkan imbal hasil jangka panjang yang menarik dan disesuaikan dengan tingkat risiko para klien dan pemodalnya. Dengan begitu, daya tarik untuk turut menjadi bagian dari perusahaan ini menjadi lebih tinggi.

9. Crown Castle 

Perusahaan investasi terbesar di dunia lainnya adalah Crown Castle yang memiliki nilai kapitalisasi pasar sebesar 50,86 miliar USD dan harga saham 117 USD per November 2023. Bagi yang belum tahu, Crown Castle adalah sebuah perusahaan investasi yang memiliki, mengoperasikan, dan meminjamkan infrastruktur komunikasi. 

Segmen bisnis utamanya adalah fiber dan menara telekomunikasi yang menyediakan lahan serta kapasitasnya di seluruh wilayah Amerika Serikat. Terjun ke sektor bisnis yang pasti akan selalu dibutuhkan dalam jangka panjang, bisa dibilang potensi perkembangan perusahaan investasi ini menjanjikan dan berhasil menjadikannya sebagai salah satu yang terbesar di dunia saat ini. 

10. Public Storage

Perusahaan ini menggeluti bidang pengembangan, operator, dan pemilik fasilitas penyimpanan mandiri atau self storage facilities. 

Bisnis yang dilakukan oleh Public Storage sendiri berfokus pada penyediaan unit penyimpanan untuk individu, bisnis, dan kendaraan yang tersebar di seluruh Amerika Serikat. Sebagai salah satu perusahaan investasi terbesar di dunia, Public Storage memiliki nilai kapitalisasi pasar mencapai 45,5 miliar USD dengan harga saham 258.76 USD per November 2023. 

Pesatnya Pertumbuhan Perusahaan Investasi Adalah Gambaran Minat Investor Dunia

Itulah list perusahaan investasi terbesar di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar yang dimiliki. Tentunya, setiap perusahaan investasi tersebut memiliki kemampuan yang andal dalam meraih peluang agar bisa meraih kesuksesan di setiap keputusan investasi dan menggapai pencapaiannya saat ini. Kesuksesan perusahaan investasi ini juga bisa menjadi gambaran minat investor dunia terhadap sektor investasi yang membuat perkembangannya begitu menjanjikan di masa depan.