Tips Memilih Koper Berkualitas untuk Perjalanan yang Aman dan Menyenangkan

Sering melakukan perjalanan, baik di dalam maupun luar negeri tentu menjadi hal yang mengesankan. Entah itu perjalanan bisnis, keperluan pengobatan, atau hanya sekadar berlibur tetap saja selalu dinantikan. Untuk itu, diperlukan persiapan yang maksimal agar perjalanan terasa nyaman dan aman. 

Di antara banyaknya persiapan yang perlu dilakukan, satu yang tak boleh luput dari perhatian adalah pemilihan koper. Pasalnya, koper akan menjadi wadah meletakkan barang-barang yang diperlukan selama bepergian.  Jika tak tepat memilih koper, bukan tidak mungkin barang bawaan menjadi rusak atau bahkan tercecer. 

Nah, agar hal tersebut tak sampai terjadi, penting untuk memilih koper yang memiliki kualitas dan proteksi terbaik. Bukan tanpa alasan, koper yang berkualitas juga bisa menunjang kenyamanan perjalanan. Jadilah kamu tak perlu khawatir terhadap risiko perjalanan seperti kerusakan atau bahkan pencurian. 

Seperti apa sih memilih koper yang bagus dan berkualitas itu? Berikut tips yang bisa dilakukan. Simak baik-baik, ya!

Bingung cari asuransi perjalanan terbaik dan termurah? Cermati punya solusinya!
Pilih Jenis Perjalanan
Pilih Tujuan
Pilih Jenis Perlindungan
Pilih Jenis Polis
-

Nikmati Perjalanan yang Nyaman dengan Pemilihan Koper yang Berkualitas

loader

Sebelum memutuskan membeli koper, ada baiknya ketahui terlebih dahulu fungsi dan tujuan pembeliannya. Maksudnya, apakah koper digunakan untuk perjalanan yang continue atau memang khusus untuk liburan. Penting juga mempertimbangkan lamanya waktu perjalanan, apakah hanya dalam beberapa hari atau harus stay lebih lama dalam hitungan bulan.

Kedua faktor tersebut membantu kamu menentukan koper mana yang cocok, lho. Semakin jauh perjalanan, semakin bagus pula kualitas yang dibutuhkan. Apalagi jika perjalananya memerlukan waktu lama dan membawa barang begitu banyak, sudah pasti koper yang dibeli harus memadai. 

Nah, agar tak salah pilih, ada beberapa tips yang bisa membantu kamu memilih koper yang tepat dan berkualitas, yaitu:

1. Jenis Koper

Hal pertama yang harus dilakukan adalah menentukan jenis koper yang diinginkan. Hal ini tentu saja harus disesuaikan dengan kebutuhan. Jenis yang dimaksud adalah material utama pembuatan koper, apakah hardcase atau softcase.

Koper hardcase biasanya terbuat dari bahan polycarbonate yang diklaim ringan, kokoh, serta tak mudah retak. Keunggulan dari koper jenis ini tentu saja perlindungannya yang lebih maksimal. Namun, minusnya adalah mudah retak, tergores, bahkan pecah.

Jenis kedua yaitu koper softcase yang terbuat dari bahan ballistic nylon yang relatif lebih awet serta tak mudah sobek. Namun, sekali terkena noda, koper jenis ini akan sulit dibersihkan. 

Biasanya, koper hardcase akan lebih dipilih karena modelnya yang lebih variatif dan up to date. Tak hanya itu, rata-rata koper hardcase juga ringan, sehingga mudah dibawa. Namun, jika ingin koper yang tahan lama, maka disarankan untuk memilih softcase.  

2. Jumlah Roda

Secara umum, jumlah roda pada koper sebanyak 2 atau 4 buah. Ini bergantung pada ukuran dan jenis koper, ya. 

Koper dengan roda 4 adalah koper yang biasa digunakan oleh orang dewasa. Kelebihan koper ini adalah mudah dibawa bepergian, apalagi saat harus melewati eskalator atau menggunakan kereta.  Apalagi saat ini roda koper sudah bisa berputar 360 derajat, sehingga lebih memudahkan saat dibawa bepergian. 

Untuk koper dengan 2 roda biasanya terdapat pada koper untuk anak-anak. Koper jenis ini biasanya hanya bisa ditarik satu arah, sehingga cukup melelahkan. Namun, yang menjadi nilai plus adalah koper ini berukuran kecil sehingga tetap mudah dibawa.

3. Handle Koper

Tips selanjutnya dalam memilih koper yang berkualitas adalah dengan melihat handle-nya. Pasalnya, bagian ini cukup sering mengalami kerusakan. Apalagi petugas bandara akan memindahkan koper ke bagasi pesawat dengan cepat, sehingga koper rawan mengalami kerusakan. 

Padahal, bagian handle koper adalah part penting yang memudahkan koper saat dibawa. Jika handle rusak, bagaimana cara menarik koper?

Untuk itu, pilihlah koper yang memiliki handle dengan bahan yang kokoh dan berkualitas. Koper dengan handle 2 bar akan jauh lebih direkomendasikan daripada handle  1 bar. Perhatikan pula bahan yang digunakan untuk handle agar tak mudah patah, ya.

4. Sistem Penguncian Koper

Koper adalah tempat meletakkan barang bawaan, jadi sudah pasti harus terjamin keamanannya. Jika tidak, bukan tidak mungkin risiko kehilangan barang bisa terjadi kapan saja. Untuk itu, pilihlah koper yang menyediakan fitur penguncian yang memadai dan terjamin keamanannya. 

Biasanya, koper yang aman adalah yang memiliki resleting cukup besar. Pasalnya, resleting kecil akan cenderung lebih cepat rusak atau sobek. Apalagi jika pemilik koper seringkali memaksakan barang-barang masuk hingga melebihi kapasitas koper. 

Usahakan pula memilih koper yang memiliki lubang gembok pada resletingnya. Ini akan memudahkan pemasangan gembok sebagai antisipasi tambahan untuk melindungi koper. 

Sebagai tambahan informasi, beberapa negara di Eropa bahkan telah mengharuskan penggunaan gembok dengan kunci standar TSA (Travel Sentry Approved) pada koper di bandara. Ini dimaksudkan agar petugas bisa memeriksa koper tanpa harus merusaknya. Apalagi jika terdapat indikasi mencurigakan pada barang bawaan pemilik koper, tentu petugas boleh membukanya. 

5. Ukuran Koper

Tips terakhir dalam memilih koper yang tepat adalah menentukan ukurannya. Ingat untuk memilih ukuran koper berdasar pada tujuan perjalanan. 

Jika perjalanan yang dilakukan hanya berlangsung dalam waktu singkat, pilihlah koper berukuran kecil atau cabin size. Ini akan memudahkan kamu dalam mobilisasi selama berada di destinasi tujuan. 

Namun, jika perjalanan berlangsung dalam waktu yang relatif lama, maka pilihlah ukuran yang besar dan muat untuk membawa banyak barang.

Secara umum, ukuran koper dibagi menjadi 3, di antaranya:

  • Cabin size yaitu koper berukuran 45 cm hingga 50 cm.
  • Medium, yaitu koper berukuran 55 cm hingga 66 cm
  • Large, yaitu koper berukuran 71 cm hingga 76 cm

Tentu semua itu bergantung pada standar perusahaan. Biasanya, perusahaan memiliki kriteria tersendiri dalam pembuatan ukuran koper. Kamu bisa mencari informasinya di laman resmi atau marketplace perusahaan tersebut mengenai jenis koper yang tersedia. 

Pastikan Keamanan Barang Bawaan agar Perjalanan Terasa Lebih Nyaman

Memilih koper yang tepat sudah menjadi upaya untuk menghindari risiko buruk terhadap barang bawaan. Ditambah lagi jika koper tersebut sudah dilengkapi keamanan ganda seperti gembok yang tak mudah dirusak atau ‘dibobol’. 

Hal tersebut penting karena kamu akan terhindar dari perasaan was-was selama perjalanan. Dengan koper yang berkualitas, barang bawaan akan lebih aman pun perjalanan terasa semakin menyenangkan. Jadi, sudah memutuskan koper seperti apa yang akan kamu pilih?