Biaya Operasi Lepas Pen Gratis dengan BPJS Kesehatan

Sebagian masyarakat mungkin ingin tahu biaya operasi lepas pen di Rumah Sakit (RS). Biasanya, pen yang digunakan untuk merekatkan dan menyambung tulang memang tidak perlu dilepas. Namun, pada beberapa kasus juga disarankan untuk melepas pen.

Sebagai informasi, operasi lepas pen dilakukan jika terjadi gangguan, seperti alergi serta rasa tidak nyaman akibat gesekan pen. Kemudian, penggunaan pen juga perlu dilepas pada pasien anak-anak sehingga tidak mengganggu pertumbuhan tulang.

Adapun, untuk operasi lepas pen bisa dilakukan di berbagai RS di Indonesia. Terkait biaya operasi lepas pen akan dijelaskan pada artikel ini.

Ingin bayar BPJS Kesehatan anti ribet? Cermati solusinya!

Bayar BPJS  Kesehatan Sekarang!  

Biaya Operasi Lepas Pen dengan BPJS Kesehatan

loader

Bicara soal biaya operasi lepas pen, pasti membutuhkan dana jutaan rupiah. Sebab, tindakan ini akan dilakukan oleh dokter spesialis bedah tulang atau ortopedi. Kemudian, pasien juga membutuhkan perawatan di RS pasca operasi serta mengonsumsi obat-obatan.

Namun, jangan khawatir dengan biaya operasi lepas pen yang mahal. Pasalnya, pemerintah melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menanggung beberapa pelayanan kesehatan, salah satunya operasi lepas pen.

Jika kamu merupakan peserta BPJS Kesehatan, maka seluruh biaya operasi lepas pen bisa ditanggung sehingga bisa fokus pada pemulihan. Selain itu, BPJS Kesehatan juga menanggung biaya pemeriksaan, rawat inap, serta obat-obatan.

Syarat Biaya Operasi Lepas Pen Gratis dengan BPJS Kesehatan

Perlu diketahui, meski BPJS Kesehatan menanggung secara penuh biaya operasi lepas pen serta pemeriksaan dan perawatannya. Namun, ada beberapa syarat yang wajib dipenuhi agar biaya operasi lepas pen bisa gratis sebagai berikut.

  1. Terdaftar sebagai peserta aktif BPJS Kesehatan dan tidak memiliki tunggakan iuran.
  2. Memiliki kartu peserta BPJS Kesehatan.
  3. Mendapatkan surat rujukan dari fasilitas kesehatan (faskes) tingkat pertama.
  4. Melakukan pemeriksaan dan surat tindakan operasi dari dokter spesialis di faskes tingkat lanjut.

Itulah beberapa syarat biaya operasi lepas pen gratis dengan BPJS Kesehatan. Dengan adanya BPJS Kesehatan tentu sangat membantu meringankan biaya pelayanan kesehatan dan pengobatan.

Biaya Operasi Lepas Pen Tanpa BPJS Kesehatan

Untuk diketahui, biaya operasi lepas pen sebenarnya jauh lebih mudah daripada pemasangan pen. Estimasi biaya operasi lepas pen pada beberapa Rumah Sakit di Indonesia sekitar Rp15 juta sampai Rp20 juta. Biaya ini tentu berbeda-beda pada setiap RS di daerah. 

Biaya tersebut juga belum termasuk biaya rawat inap serta obat-obatan. Oleh sebab itu, kamu perlu mengkonfirmasi informasi detail dan terbaru pada pihak RS. 

Prosedur Operasi Lepas Pen

Selain biaya operasi lepas pen, informasi lainnya yang juga penting untuk diketahui adalah prosedur operasi lepas pen. Berikut adalah tahapan prosedur operasi lepas pen.

1. Tahap Persiapan

Sebelum operasi lepas pen dimulai, pasien akan diberikan anestesi, baik anestesi lokal maupun umum. Dengan demikian, pasien tidak akan merasakan sakit selama proses operasi.

2. Tahap Operasi

Pada tahap operasi, pertama-tama dokter akan membuat sayatan pada kulit. Selanjutnya, dokter mengangkat semua jaringan parut yang terbentuk di sekitar pen, lalu mengeluarkan pen sembari tetap menjaga struktur penting lainnya.

Kemudian, selama proses operasi dokter juga bisa melakukan tindakan lain. Di antaranya mengangkat jaringan yang terinfeksi dan cangkok tulang jika tulang belum pulih sepenuhnya dari operasi sebelumnya.

3. Tahap Akhir

Tahap terakhir adalah menjahit luka sayatan operasi dan diperban. Setelahnya, dokter pun akan membekalkan antibiotik untuk mencegah infeksi serta mengurangi rasa sakit pasca operasi.

Bisa Fokus Pemulihan dengan Biaya Operasi Lepas Pen Gratis

Demikian informasi seputar biaya operasi lepas pen gratis dengan BPJS Kesehatan, syarat, serta prosedur operasi. Adapun kamu juga perlu mengikuti prosedur pemeriksaan jika ingin mendapatkan biaya operasi gratis dengan BPJS Kesehatan.

Contohnya, telah melakukan pemeriksaan di faskes tingkat pertama. Kemudian, melakukan pemeriksaan dengan dokter spesialis ortopedi di faskes tingkat lanjut, serta pemeriksaan penunjang, seperti CT scan jika diperlukan.

Adapun, dengan biaya operasi lepas pen gratis, kamu tidak hanya hemat biaya, tetapi bisa lebih fokus terhadap pemulihan kesehatan.