Dari Penyanyi hingga Sukses Jalankan Gurita Bisnis, Begini Perjalanan Karier Ashanty

Nama Ashanty Siddik Hasnoputro sudah lama malang melintang sebagai selebritas dan sosialita industri hiburan Indonesia. Istri dari Anang Hermansyah ini tak hanya dikenal sebagai penyanyi, tapi juga bintang film, pebisnis andal, dan ibu rumah tangga yang sukses.

Keseharian wanita berdarah blasteran Jawa-Arab-Perancis-Belanda ini senantiasa disorot publik. Wanita kelahiran Jakarta pada 4 November 1984 tersebut telah membintangi film Romantini (2013) dan Ashiap Man (2020). 

Di dunia tarik suara, ibu dari Arsy Addara Musicia Nurhermansyah dan Arsya Akbar Pemuda Hermansyah ini telah melahirkan karya-karya apik. Sejumlah single dan album musik pernah ia rilis. Belum lagi dengan sekian banyak bisnis yang digarapnya bersama keluarga.

Namun tak banyak yang tahu bahwa di balik hidupnya yang serba mewah dan glamour, Ashanty pun pernah mengalami pasang surut dan pahit manis kehidupan. Berikut perjalanan karier dan transformasi kehidupannya.

Baca Juga: Tajir Melintir, Reino Barack akan Nikahi Syahrini di Jepang, Ini Fakta Menariknya

Latar Belakang Keluarga

View this post on Instagram

A post shared by Ashanty (@ashanty_ash)

Ashanty ialah putri dari pasangan Farida Siddik dan Soejahjo Hasnoputro. Bungsu dari lima bersaudara, darah bangsawan ia warisi dari para buyutnya. 

Salah satu kakaknya yang bernama Yusuf Khyber Hasnoputro ialah suami dari penyanyi dangdut senior Liza Natalia. Sedangkan kakaknya yang lain, almarhum Hambali Samudera, ialah ayah dari selebgram Millendaru (Millen Cyrus).

Ayahnya bekerja sebagai staf United Nations Children's Fund (UNICEF) serta lembaga Internasional PBB. Karena pekerjaan sang ayah, Ashanty sering berpindah negara sejak kecil.

Ia sudah pernah tinggal di Belanda, Srilanka, Thailand, Nigeria, serta Amerika Serikat. Hal ini membuatnya tumbuh menjadi pribadi yang tak hanya berwawasan luas, tapi juga rendah hati dan berempati.

Larangan Menjadi Penyanyi

Sedari kecil, Ashanty sudah mendamba jadi penyanyi, namun impian ini tak mendapat restu orang tua. Selain sang ayah ialah staf lembaga internasional, kakeknya juga seorang mantan diplomat. 

Alhasil, ia pun diarahkan untuk menekuni tipe pekerjaan yang serupa. Ia kemudian menempuh pendidikan jurusan Hubungan Internasional dan lulus sebagai Sarjana Sosial dari Universitas Paramadina. 

Namun kesuksesan tersebut berhasil diraih setelah menempuh perjuangan besar. Pasalnya, saat itu keluarga Ashanty kena tipu sehingga gaya hidup mereka pun harus berubah. 

Dari yang tadinya hidup mapan serba berkecukupan, ia sampai harus banting tulang demi untuk mendanai pendidikan tingginya. 

Jadi None Favorit 2001

View this post on Instagram

A post shared by Ashanty (@ashanty_ash)

Pintu gerbang menuju karier di industri hiburan mulai terbuka setelah Ashanty remaja menjadi None Favorit. Di tahun 2001, ia diam-diam mendaftar kontes Abang dan None dan memenangkan None Favorit perwakilan dari wilayah Jakarta Utara.

Melihat keseriusan putri mereka, orang tua Ashanty akhirnya memberi izin dan support kepadanya. Sejak saat itu, tekadnya pun semakin teguh untuk menjadi penyanyi. 

Baca Juga: Aurel Hermansyah Buktikan Diri Sukses Berkarir Meskipun Sempat Tuai Kontroversi dan Dibully Haters

Sukses Bersinar Sebagai Penyanyi

Ashanty berhasil melakukan debut perdananya di tahun 2009. Berkat bantuan relasi, ia dapat bekerja sama dengan musisi Yovie Widianto. Ia pun berhasil merilis single gubahan pentolan Kahitna tersebut, dengan judul Aku Ingin Kamu, Kamu Ingin Dia.

Setelah lagu tersebut diluncurkan, Ashanty merilis full album pertamanya dengan judul Ashanty. Single kedua darinya yang berjudul Dulu, cukup menarik perhatian publik. Ia pun mulai mendapat berbagai tawaran untuk membintangi berbagai iklan di televisi.

Popularitasnya kian menanjak setelah berkolaborasi dengan musisi kawakan Anang Hermansyah dalam lagu Jodohku pada tahun 2011. Memasuki tahun 2012, ia kembali eksis dengan Aku Memilihmu serta Sumpah Mati yang kembali dibawakan berduet dengan Anang.

Di tahun itu, ia juga memperkenalkan kepada publik sebuah lagu yang diciptakannya sendiri, yakni Kesakitanku. Sejak itu, sejumlah karyanya terus lahir, seperti Mengapa Oh Mengapa (2013), Anakku yang dibawakan bersama Anang pada tahun 2014, serta Luar Biasa (featuring Anang) di 2019.

Terpikat, publik dibuat terpesona oleh penampilan Ashanty yang jelita dan memukau. Tak hanya semakin banyak masyarakat yang menjadi penggemarnya, pasangan duet Anang Ashanty pun jadi semakin sering diundang perform di berbagai acara musik.

Secara komersil, Ashanty berhasil meraih tarif tinggi dari sekali perform bersama Anang. Fee yang mereka terima sempat digadang-gadang menembus angka Rp300 juta. 

Pernikahan dengan Anang Hermansyah

View this post on Instagram

A post shared by Ashanty (@ashanty_ash)

Saat pertemuan perdana keduanya di Bali, Ashanty masih menjalin kasih dengan pria lain. Sedangkan Anang tengah disibukkan dengan kerja sama duetnya bersama Syahrini. Namun rupanya, Anang Ashanty berjodoh hingga ke pelaminan. 

Namun tak banyak tahu jika sebelumnya, ia pernah hampir menikah dengan tambatan hatinya. Sayang, mantan kekasihnya itu tersandung kasus korupsi dan berakhir masuk bui. Alhasil, rencana pernikahan pun tak dapat terlaksana. Kisah cinta Ashanty dengan pria tersebut kandas. 

Beruntung di tahun 2012, ia resmi dipersunting oleh Anang. Ia menjadi ibu sambung bagi dua anak Anang dari pernikahan sebelumnya, Aurelie dan Azriel Hermansyah. Meski harus berjuang karena pernah mengalami keguguran beberapa kali, namun kebahagiaan Ashanty bertambah seiring dengan hadirnya Arsy dan Arsya.

Pada tahun 2013, ia sempat didera penyakit meningitis/ radang selaput otak yang membuat kondisi kesehatannya menurun drastis. Penyakit yang dideritanya tersebut disebabkan oleh virus. 

Saat beribadah umrah, ia tak mengindahkan ketentuan untuk vaksin sehingga terserang virus. Berangsur sembuh, dalam salah satu wawancara dengan media, ia memanjatkan syukur karena Tuhan masih membuatnya panjang umur.

Totalitas Membangun Gurita Bisnis

Sejak menjadi istri dan ibu, Ashanty lebih berfokus menjadi ibu rumah tangga dan mengurus keluarganya. Kiprahnya di dunia entertainment tak lagi segalak seperti sebelumnya. Meski begitu, ia juga telah menjelma menjadi business woman yang sukses.

Seperti diketahui, bisnis keluarga Anang Ashanty telah menggurita dan tak terhitung jumlahnya sejak lama. Tak hanya di bidang kecantikan (Ashanty Beauty Care), bisnis yang dikelola Ashanty juga beragam banyaknya di ranah kuliner, fashion, hingga hiburan yang beroperasi di bawah naungan A6 Family.

Ashanty, Anang, Aurel, Azriel, Arsy, Arsya diketahui mempunyai usaha Lu’miere, Ngopi Asix, Ayam Asix, Kue Asix Keluarga A6, Dapur Asix, serta karaoke Anang Family dengan cabang di berbagai kota. Diperkirakan, Ashanty dan Anang Family mempunyai jumlah kekayaan hingga Rp18 miliar.

Maka tak heran jika Ashanty baru-baru ini memberi hadiah mewah kepada Azriel berupa mobil Tesla yang dibanderol dengan harga selangit. Tak hanya Tesla, beraneka mobil mewah lainnya diketahui terparkir di garasi rumahnya.

Selain Mercedes Benz dan BMW, ada Toyota Kijang Innova, Toyota Alphard, Honda Jazz RS, Mitsubishi Pajero Sport, bahkan Lamborghini. Tak diragukan lagi, keluarga Asix memang tajir melintir.

Terus Belajar, Tetap Membumi, dan Rendah Hati

View this post on Instagram

A post shared by Ashanty (@ashanty_ash)

Kendati sudah menapaki kesuksesan dan punya harta berlimpah, namun sosok Ashanty identik dengan keramahannya. Tak bersikap sombong, seluruh pencapaian yang telah diwujudkannya tak menjadikan Ashanty takabur. Sebaliknya, ia tetap menjadi public figure yang membumi.

Kepada jurnalis, ia sempat membeberkan rahasia kesuksesan bisnisnya. Tak disangka, ia mulai terjun ke dunia usaha lantaran merasa terhimpit. Banyak waktu tersita untuk perform, sedangkan anak-anak membutuhkan ibunya. 

Ia menggunakan uang tabungannya untuk modal usaha. Tak melulu lancar, ia pun pernah tertipu oleh para karyawannya sendiri. Itulah sebabnya, Ashanty menandaskan bahwa terus belajar merupakan kunci kesuksesan bisnisnya. 

Tak tanggung-tanggung, totalitas Ashanty ditunjukkannya dengan meneruskan pendidikan yang menyokong bisnisnya. Ia mengambil kuliah S2 Business for Executive guna meningkatkan kapabilitas pribadinya sebagai pelaku usaha.

Ashanty menambahkan, pastikan kita paham betul mengenai seluk-beluk bisnis dan pekerjaan yang dilakukan. Lalu laksanakan semuanya dengan semangat yang tinggi. Dengan begitu, kesuksesan pun dapat segera diwujudkan.

Baca Juga: Berkenalan dengan Millen Cyrus, Keponakan Ashanty yang Kini Sukses Jadi Selebgram