Dear Parents, Simak 7 Tips Memilih Sekolah Terbaik dari TK - SMA

Sebagai orangtua harus memberikan pendidikan yang terbaik untuk anak-anaknya. Dengan menyekolahkan anak mulai dari TK, SD, SMP dan SMA atau hingga kuliah, anak akan memiliki berbagai ilmu yang terbaik juga yang nantinya bisa dijadikan sebagai bekal untuk menata kehidupan suksesnya kelak baik saat meniti karir suksesnya di perusahaan atau berbisnis hingga berkeluarga.

Namun sayangnya, hingga saat ini masih ada orangtua yang mengabaikan pendidikan untuk anak-anaknya. Sebagian besar orangtua berpendapat yang penting anaknya sekolah daripada mempertimbangkan dengan benar saat memilih sekolah.

Padahal di sekolah, anak-anak tidak hanya belajar dengan guru tapi juga akan bergaul dengan teman-teman yang berada di lingkungan sekolah. Alhasil, sekarang ini tak sedikit anak sekolah yang sering tawuran, lebih banyak bermain dan juga tiba-tiba putus sekolah. Melihat kondisi seperti ini tentunya amat sangat disayangkan karena anak-anak juga akan menjadi investasi kemajuan negara.

Untuk itu, orangtua memiliki peran yang sangat penting dalam menentukan sekolah anak mulai dari TK hingga SMA. Semakin bagus sekolah yang dipilih, maka pendidikan yang diterima oleh anak juga akan semakin bagus.

Bagi Anda yang saat ini masih bimbang dan tak ingin salah pilih sekolah untuk anak, berikut ada beberapa tips memilih sekolah terbaik yang telah Cermati.com rangkum dari berbagai sumber.

Bingung Cari Produk Kredit Multi Guna Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk KMG Terbaik! 

Tips Memilih Sekolah Terbaik untuk Anak

1. Jarak Tempuh Sekolah

loader
Jarak tempuh ke sekolah

Jarak tempuh dari rumah ke sekolah menjadi hal utama yang perlu dipertimbangkan orangtua ketika memilih sekolah. Jarak tempuh yang terlalu jauh, membuat anak kelalahan selama perjalanan. Hal ini memiliki dampak yang buruk terhadap anak. Selain lelah, semangat dan konsentrasi anak mudah menurun, alhasil tidak fokus belajar di kelas dan berujung nilai menjadi jelek.

Meskipun Anda memiliki kendaraan sekalipun untuk mengantar anak sekolah, tapi tetap jarak sekolah yang terlalu jauh kurang baik. Sebaiknya, pilihlah sekolah bagus yang jaraknya dekat dengan rumah agar kualitas belajar anak tetap terjaga dengan baik.

2. Akreditasi Sekolah

Akreditasi sekolah merupakan hasil penilaian dalam bentuk sertifikasi formal terhadap kondisi suatu sekolah yang memenuhi standar layanan tertentu yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Jika suatu sekolah tersebut memenuhi syarat dari pemerintah, mulai dari pelayanan sekolah, sistem pembelajaran yang bagus dan lainnya, maka sekolah tersebut berhak mendapatkan akreditasi A.

Orangtua perlu mencari tahu mengenai akreditasi sekolah yang dituju. Caranya mudah, yaitu langsung cek ke situs Badan Akreditasi Nasional Sekolah atau Madrasah.

3. Rekam Jejak Sekolah

Setiap sekolah pastinya sudah berdiri sejak lama. Artinya, tiap-tiap sekolah memiliki rekam jejak yang berbeda. Anda bisa memperolah informasi rekam jejak sekolah ini dari para pengajar di sekolah tersebut, staf, orang-orang sekitar dekat sekolah, alumni dan lainnya. Tanyakan seputar budaya sekolah, misalnya saja kegiatan para siswa/siswi, prestasi yang sudah diraih, dan sebagainya.

Baca Juga: Demi Masa Depan Anak, ‘Homeschooling’ Bisa Jadi Pilihan

4. Pembelajaran yang Bagus

Orangtua juga perlu tahu bagaimana pembelajaran di sekolah tersebut. Apakah guru-guru, para karyawan ramah, mengayomi, melindungi, perhatian kepada siswa-siswa hingga bagaimana proses pembelajaran, membosankan atau tidak. Anda bisa melihat pembelajarannya secara langsung.

Sebab, pembelajaran di sekolah juga akan berpengaruh pada proses belajar anak. Jika pembelajaran bagus dan menyenangkan, maka anak akan nyaman belajar di sekolah dan tentunya lebih mudah menerima ilmu yang diberikan kepada pengajarnya. Begitu sebaliknya, jika pembelajaran di sekolah tersebut buruk, maka anak pun tidak bisa menerima pelajaran dengan baik.

5. Lingkungan Sekolah yang Bagus

loader
Lingkungan sekolah yang bagus

Lingkungan sekolah juga menjadi faktor penentu sekolah tersebut bagus atau tidak. Sebab, lingkungan akan mempengaruhi anak-anak sekolah saat di luar jam sekolah. Misalnya saja, jika lingkungan sekolah tersebut banyak preman, maka akan berdampak buruk dengan anak. Bisa saja, anak tidak akan merasa nyaman, sehingga pembelajaran di sekolah menjadi terganggu.

Untuk itu, orangtua perlu perhatikan lingkungan sekolah yang akan dipilih. Pastikan lingkungan sekolah bagus, aman dan membuah anak nyaman selama di sekolah.

6. Program belajar yang Terbaik

Setiap sekolah memiliki program pembelajaran untuk anak-anak didiknya. Dengan program pembelajaran ini diharapkan anak bisa berkembang menjadi lebih baik dan menjadi yang terbaik. Orangtua perlu mencari sekolah yang memiliki program pembelajaran seperti ini.

Biasanya program belajar mulai melatih anak menjadi lebih percaya diri, berpotensi untuk mengikuti berbagai lomba, hingga bisa menggapai prestasi dan sebagainya.

Baca Juga: Jangan Pusing! Begini Tips Merencanakan Dana Pendidikan Anak Sejak Dini

7. Biaya Sekolah Jangan Jadikan Alasan Utama

Memang hampir kebanyakan orangtua mengeluh menyoal biaya sekolah yang mahal. Pada akhirnya, orangtua langsung memutuskan untuk mengambil sekolah yang ala kadarnya. Ini merupakan bukan cara yang tepat.

Sebagai orangtua perlu melakukan pertimbangan yang tepat ketika memilih sekolah yang terbaik untuk anaknya. Mahal atau murahnya biaya tidak menjamin sekolah itu bagus. Sebab ada sekolah yang mahal tapi program dan sistem sekolah tidak bagus. Ada pula sekolah yang murah, tapi memiliki sistem dan program yang sangat bagus.

Tak perlu bingung, bagaimanapun kondisi keuangan, Anda hanya perlu fokus pada kualitas sekolah tersebut. Cari tahu informasi mengenai sistem dan program pembelajaran, rekam jejak sekolah, akreditasi dan sebagainya.

Pentingnya Memiliki Asuransi Pendidikan Anak

Namanya sekolah anak pastinya tidak jauh dari biaya. Meskipun sekolah tersebut mematok biaya yang lebih rendah ketimbang sekolah lain, tetap saja orangtua perlu mengeluarkan sejumlah biaya untuk keperluan anak sekolah, baik buku, les, seragam, dan sebagainya.

Agar pendidikan anak lebih terjamin dan tidak ada kendala biaya sekolah, Anda perlu menyiapkan dana pendidikan jauh-jauh hari sekaligus jangan lupa miliki asuransi pendidikan sejak dini. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir menyoal biaya pendidikan anak yang semakin mahal di setiap tahunnya.

Baca Juga: Asuransi Pendidikan Terbaik untuk Anak