7+ Tips Cerdas Liburan Selama Musim Penghujan, Bukan Cuma Bawa Payung!

Musim hujan seringkali dianggap sebagai waktu yang kurang ideal untuk berlibur. Namun, ada beberapa trik dan strategi yang bisa membuat rencana berlibur di musim hujan jadi makin menyenangkan.

Nah, buat kamu yang sudah terlanjur punya planning untuk liburan tapi terkendala musim dan cuaca yang tidak menentu, jangan khawatir! Berikut ini ada beberapa tips liburan cerdas selama musim hujan yang bisa diikuti agar tetap merasa nyaman saat berlibur!

Baca Juga: Curug di Bogor: Destinasi, Harga Tiket Masuk dan Tips Wisatanya

Tips Liburan Cerdas Selama Musim Penghujan

loader

Liburan di Musim Penghujan

  1. Pilih Waktu yang Tepat

    Musim penghujan di Indonesia sendiri biasanya ada di akhir hingga pertengahan tahun. Waktu-waktu tersebutlah yang biasanya jadi musim liburan terbaik. 

    Selain karena bertepatan dengan momen libur sekolah, ada juga libur pergantian tahun yang memang jadi waktu liburan favorit.

    Meskipun sedang musim penghujan, namun curah hujan dan intensitas yang turun setiap jam dan harinya bisa berbeda-beda. Kadang hanya mendung, cerah berawan, gerimis, hujan deras, atau bahkan hujan petir disertai angin.

    Sebagai langkah antisipatif, tak ada salahnya untuk memilih waktu yang tepat untuk jalan-jalan. Kamu bisa mengecek kondisi cuaca terbaru berdasarkan prediksi cuaca yang diberikan oleh BMKG. 

    Lalu, sesuaikan waktu kunjungan dengan destinasi wisata yang ingin dituju. Informasi terkait cuaca hari ini bisa diakses secara langsung melalui 

    situs resmi milik BMKG.

  2. Sesuaikan Pilihan Destinasi Wisatanya

    Di waktu musim penghujan, tentunya menyesuaikan destinasi wisata tujuan sangat penting. Alih-alih spot liburan outdoor cobalah untuk memilih spot liburan indoor. Misalnya seperti museum, pusat kuliner, tempat-tempat bersejarah, pusat perbelanjaan, dan sejenisnya. 

    Jadi, jika sewaktu-waktu hujan turun tiba-tiba kamu tetap bisa aman, nyaman dan tak perlu repot-repot mencari tempat berteduh karena sudah ada dalam ruangan.

    Beda lagi ceritanya jika memilih wisata outdoor seperti wisata alam misalnya. Selain itu berlibur ke tempat-tempat yang berhubungan dengan air seperti pantai, bendungan, sungai, air terjun, dan sejenisnya, sebetulnya kurang direkomendasikan.

    Sebab ketika hujan tiba, debit air permukaan akan meningkat sehingga tempat-tempat yang berhubungan dengan air seperti diatas cukup rawan. Selain itu, tubuh juga rentan mengalami masuk angin jika bermain di air.

  3. Jangan Lupa Bawa Payung, Jas Hujan, dan Jaket

    Jika bepergian dengan sepeda motor ke destinasi wisata yang jaraknya cukup dekat, pastikan untuk selalu membawa jas hujan, ya. Jika hujan sedang deras-derasnya, cobalah untuk menepi dan berteduh terlebih dahulu supaya lebih aman.

    Jika berpergian dengan mobil atau transportasi umum lainnya, jangan lupa sedia payung. Agar lebih simple, praktis, dan hemat tempat coba bawa payung lipat yang bisa ditaruh dalam tas. Jadi, jika air hujan turun sewaktu-waktu, sudah siap sedia. Jangan lupa juga untuk membawa jaket yang tebal, agar tidak kedinginan selama liburan di musim penghujan. 

  4. Gunakan Pakaian Tebal

    Suhu di musim hujan bisa menjadi sangat dingin dan lembab, jadi pastikan untuk menggunakan pakaian yang sesuai. Yakni dengan menggunakan pakaian-pakaian yang berbahan tebal seperti sweater atau baju dari wol supaya lebih hangat. 

    Jika perlu gunakan juga syal berbahan wol rajut untuk menghangatkan tubuh. Untuk alas kakinya, jangan hanya bawa sepatu saja tapi juga bawa sandal untuk berjaga-jaga. Terlebih ketika cuaca sulit diprediksi, sandal bisa jadi alas kaki cadangan yang sangat membantu. 

  5. Selalu Sedia Obat-obatan 

    Musim hujan seringkali membuat tubuh rentan terkena serangan penyakit, mulai dari flu, demam, sakit kepala dan sebagainya. Pastikan untuk selalu membawa obat-obatan yang diperlukan untuk mengantisipasi kondisi tubuh yang mungkin bisa ngedrop sewaktu-waktu. 

    Menjaga kesehatan selama liburan menjadi hal yang sangat penting. Karena, ketika kondisi kurang fit maka otomatis kegiatan liburan pun hanya akan bikin nelangsa.

  6. Cicipi Makanan Lokal yang Hangat

    Sewaktu musim hujan mengkonsumsi makanan dan minuman yang hangat tentu saja akan lebih disarankan. Karena bisa membantu menghangatkan tubuh di tengah cuaca hujan. 

    Sembari berkeliling di pusat kuliner, coba deh cari makanan atau minuman yang disajikan hangat. 

    Contohnya saja seperti soto, bakso maupun makanan berkuah hangat lainnya. Kalau minuman, ada seperti wedang ronde, wedang jahe dan sejenisnya. 

    Hidangan-hidangan tersebut biasanya jadi primadona di kala musim penghujan. Jangan lupa juga pilih tempat makan dan minum yang nyaman, ya.

  7. Pilih Moda Transportasi yang Aman 

    Baik menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum, pastikan untuk memilih opsi yang lebih aman dan dapat diandalkan. Jika pergi liburan bersama kawan-kawan atau keluarga, kendaraan pribadi bisa jadi opsi terbaik, karena bisa menampung lebih banyak orang.

    Sementara jika ingin melakukan solo traveling, menggunakan transportasi umum lebih disarankan. Karena kamu bisa berinteraksi dengan orang lain, dan tidak perlu capek-capek menyetir sendiri ke tujuan wisata.

    Sebaiknya jangan melakukan perjalanan di malam hari, hindari juga jalan-jalan yang berpotensi banjir atau bahkan rawan longsor.

    Jika ingin menggunakan pesawat dan kapal laut, coba cari tahu prediksi cuaca terkini terlebih dahulu supaya perjalanan lebih aman. 

  8. Gunakan Tas yang Tahan Air

    Ketika musim penghujan, tas dan seluruh bawaan yang didalamnya juga lebih rawan basah. Kamu memerlukan proteksi tambahan berupa tas anti air atau tas yang ada jas hujannya supaya barang bawaan lebih aman saat hujan turun.

    Terutama barang-barang yang rawan rusak karena air seperti peralatan elektronik dan gadget. Apalagi nih, ketika hujan turun tiba-tiba dan tidak sempat berteduh.

  9. Baca Juga: 9 Ide Bisnis Ini Pas Dicoba di Musim Hujan

Liburan di Musim Penghujan Tetap Menyenangkan Asal Tahu Tipsnya 

loader

Antisipasi Hujan Agar Liburanmu Tetap Seru

Musim hujan bukanlah penghalang untuk liburan, kamu tetap bisa liburan dengan nyaman dan menyenangkan. Pastikan untuk memilih waktu dan destinasi liburan yang tepat, jangan lupa siapkan pakaian yang hangat, makan makanan hangat, jaga kesehatan, dan lain sebagainya. 

Dengan mengikuti tips-tips tersebut, liburan di musim hujan bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan dan berkesan. Selamat berlibur!

Baca Juga: 12 Oleh-oleh Jepang yang Wajib Dibeli!