Ketahui Apa Saja Jenis-Jenis Layanan dan Alamat Kimia Farma Terdekat

Apotek Kimia Farma telah lama dipercaya masyarakat untuk bisa mendapatkan obat-obatan medis. Sebagai perusahaan yang menjadi bagian dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Apotek Kimia Farma tentu selalu memberikan jaminan terhadap obat-obatan yang dijual.

Tetapi apakah kamu tahu kalau Kimia Farma ternyata tidak hanya memiliki apotek saja? Dalam perkembangannya, Kimia Farma kini telah mempunyai beragam layanan, termasuk klinik dan laboratorium.

Lokasi pelayanan medis ini pun sudah tersedia di berbagai wilayah sehingga masyarakat bisa dengan mudah menjangkaunya. Lalu, di mana saja lokasi Kimia Farma Terdekat? Simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga: 8 Langkah Cerdas Memulai Bisnis Apotek

Bingung cari asuransi kesehatan terbaik dan termurah? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Asuransi Kesehatan Terbaik!  

Sekilas Tentang Kimia Farma

loader

Layanan Kesehatan Kimia Farma

Sebagai perusahaan industri farmasi pertama di Indonesia, Kimia Farma memiliki sejarah yang cukup panjang. Didirikan pada 1817 oleh Pemerintah Hindia Belanda, perusahaan ini awalnya bernama NV Chemicalien Handle Rathkamp & Co.

Kemudian di masa setelah kemerdekaan, kebijakan kala itu membuat bekas perusahaan Belanda harus diganti namanya menjadi lebih nasionalis. Pada tahun 1958, beberapa perusahaan farmasi pun dijadikan satu menjadi Perusahaan Negara Farmasi (PNF) Bhinneka Kimia Farma.

Selanjutnya nama perusahaan berganti menjadi PT Kimia Farma (Persero) setelah badan hukum PNF berubah menjadi Perseroan Terbatas pada 16 Agustus 1971. Statusnya kemudian berubah lagi jadi perusahaan publik pada 4 Juli 2001 dan tercatat di Bursa Efek dengan nama PT Kimia Farma (persero) Tbk. Pada 28 Februari 2020, perusahaan ini kembali berganti nama menjadi PT Kimia Farma Tbk.

Dalam perkembangannya, perusahaan ini tidak lagi hanya berfokus pada industri farmasi, tetapi melebarkan sayap jadi perusahaan pelayanan kesehatan. Jadi bukan hanya memiliki apotek, saat ini Kimia Farma juga menyediakan layanan kesehatan berupa klinik dan laboratorium kesehatan.

Jenis-Jenis Layanan Kimia Farma

Kimia farma telah berkembang menjadi perusahaan layanan medis yang terintegrasi. Layanan yang diberikan pun tidak lagi hanya sekadar memproduksi hingga memasarkan obat-obatan, tetapi juga mencakup sejumlah layanan kesehatan lain.

  1. Apotek Kimia Farma

    Kimia Farma telah dikenal luas dengan jaringan apoteknya yang tersebar luas di berbagai daerah di Indonesia. Setidaknya, sudah lebih dari 1.300 gerai apotek yang dimiliki oleh Kimia Farma yang berlokasi di 200 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia.

    Keberadaan apotek ini siap melayani kebutuhan kesehatan masyarakat, khususnya akan obat, baik yang membutuhkan resep atau tidak. Selain obat-obatan, apotek Kimia Farma juga menyediakan kebutuhan suplemen, produk kecantikan, kebutuhan perawatan diri, hingga alat-alat kesehatan.

    Tentu saja sebagai apotek yang terpercaya, Kimia Farma juga memiliki lebih dari 2 ribu apoteker berpengalaman yang siap membantu para pelanggan. Jadi, pelanggan bisa bertanya atau meminta saran terkait obat yang digunakan. Kamu hanya perlu datang ke apotek Kimia Farma terdekat.

  2. Klinik Kimia Farma

    Selain apotek, perusahaan ini juga memiliki layanan klinik kesehatan yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Klinik ini terintegrasi dengan apotek serta laboratorium Kimia Farma.

    Layanan kesehatan yang ditawarkan di klinik Kimia Farma juga cukup lengkap. Kamu bisa datang untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, rehabilitasi medis terbatas, penanganan gawat darurat, imunisasi, bedah minor, pemeriksaan kehamilan dan tumbuh kembang, hingga home care service. Untuk bisa mendapatkan berbagai layanan tersebut, kamu bisa datang ke klinik Kimia Farma terdekat.

  3. Laboratorium Kimia Farma

    Sebagai penyedia layanan kesehatan terintegrasi, Kimia Farma juga memiliki laboratorium pemeriksaan kesehatan. Ada berbagai jenis tes kesehatan yang bisa dilayani di laboratorium ini. Mulai dari tes alergi, analisa gas darah, cairan tubuh, genomik, tes autoimun, tes Covid-19, hingga molekular dan patologi anatomi.

    Soal harga pun cukup bersaing dengan laboratorium lain yang sejenis. Kamu bisa melakukan cek mulai dari harga puluhan ribu sampai jutaan rupiah, tergantung dari jenis tes yang diambil.

    Laboratorium Kimia Farma juga cukup mudah untuk ditemukan. Setidaknya sudah ada 72 cabang labklinik yang tersebar di puluhan kota besar di Indonesia. Jika ingin menggunakan layanan dari sini, kamu hanya perlu mengunjungi lab kimia farma terdekat.

Baca Juga: Manfaat Dahsyat Puasa Ramadhan untuk Kesehatan Jiwa dan Raga

Lokasi Kimia Farma Terdekat

Karena sudah tersebar di berbagai kota dan kabupaten di Indonesia, kamu bisa mendapatkan berbagai pelayanan kesehatan di Kimia Farma terdekat. Berikut alamat apotek, klinik, dan laboratorium Kimia Farma terdekat di Jakarta dan sekitarnya.

Klinik Kimia Farma Terdekat di Jakarta dan Sekitarnya

  • Klinik KF.Inhouse Ppbm Cikini - Jl. Gondangdia Kecil No.4, RT.1/RW.5, Cikini, Kec. Menteng, Jakarta Pusat.
  • Klinik KF.Salemba Paseban - Jl. Salemba Raya No.17, RT.1/RW.3, Paseban, Kec. Senen, Jakarta Pusat.
  • Klinik KF.0298 - Benhil - Jl. Bendungan Hilir No.27, RT.3/RW.3, Bendungan Hilir, Kec. Tanah Abang, Jakarta Pusat.
  • Klinik KF.0006 - Pejompongan - Jalan D. Tondano No. 1, Bendungan Hilir, RT.21/RW.4, Kec. Tanah Abang, Jakarta Pusat.
  • KF.0359 - JOHAR - Jl. Percetakan Negara II Blok B No. 12, Johar Baru, Kec. Johar Baru, Jakarta Pusat.
  • Klinik KF.Season City Mall - Jl. Prof. Dr. Latumeten No.33, RT.13/RW.1, Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat.
  • Klinik KF.0254 - Pos Pengumben (mandiri) - Jl. Raya Pos Pengumben Blok I No. 11, RT.5/RW.6, Sukabumi Selatan, Kec. Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
  • KF. PLAZA DANAMON - Menara Danamon Lantai 22 - Jl. Haji R. Rasuna Said Blok C No.22, Setiabudi, Jakarta Selatan.
  • KF.0345 - Tebet - Jl. Prof. Soepomo No. 45 BZ Tebet, RT.14/RW.6, Tebet Barat, Kec. Tebet, Jakarta Selatan.
  • Klinik KF.0049 - Pondok Bambu - Klender - Jl. Pahlawan Revolusi No.53, Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur.
  • Klinik KF.0004 - Rawamangun - Jl. Pegambiran No. 33C, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Jakarta Timur.
  • Klinik KF.0529 - Cipinang - Jl. Cipinang Jaya No.74, Cipinang Besar Selatan, Jatinegara, Jakarta Timur.
  • Klinik KF.Cilendek - Jl. Brigjen Saptaji Hadiprawira, Rt 004, RW 001, Kec. Kota Bogor Barat, Kota Bogor, Jawa Barat.
  • Klinik KF.0110 - Kebon Pedes - Jl. Kebon Pedes No. 45, Kebon Pedes, Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat.

Apotek Kimia Farma Terdekat di Jakarta dan Sekitarnya

  • Apotek Kimia Farma Blok M - Jalan Sultan Hasanuddin Dalam No.1, Rt.3/Rw.1, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
  • Apotek Kimia Farma Kebayoran Lama - Jl. Kebayoran Lama No.34 K, Jakarta Selatan.
  • Apotek Kimia Farma Kemanggisan Raya - Jl. Kemanggisan Raya No.26E, Rt.4/Rw.13, Kel. Palmerah, Kec. Kemanggisan, Jakarta Barat.
  • Apotek Kimia Farma No 152 Pasar Minggu - Jl. Raya Pasar Minggu Km 19 No 3E-F, Jakarta Selatan.
  • Apotek Kimia Farma No 254 Pos Pengumben - Jl. Pos Pengumben Raya Blok I No 11 Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
  • Apotek Kimia Farma Bintaro - Jl. Raya Bintaro Utama Sektor V Blok Ea2 No.35, Pondok Ranji, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan Banten.
  • Apotek Kimia Farma No 282 Ks Tubun - Jl. Aipda Ks Tubun No.83, Rt.4/Rw.5, Slipi, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat.
  • Apotek Dan Klinik Kimia Farma No 364 Cilandak Kko - Jl. Cilandak Kko No. 7, Jakarta Selatan.
  • Apotek Kimia Farma Pejompongan - Jl. Danau Tondano No. 01, Jakarta Pusat.
  • Apotek Kimia Farma No 5 Cikini - Jl. Cikini Raya No.121 Menteng, Jakarta Pusat.

Laboratorium Kimia Farma Terdekat

  • Labklin KF Cikini, Jakarta Pusat - Jl. Cikini Raya Gedung Menteng Huis Kimia Farma No.2, RT.13/RW.5, Cikini, Kec. Menteng, Jakarta Pusat.
  • Labklin KF Radio Dalam, Jakarta Selatan - Jl. Radio Dalam Raya No.1, RT.2/RW.8, Gandaria Utara, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan.
  • Labklin KF Duren Sawit, Jakarta Timur - Jl. Duren Sawit Raya No.29, RT.7/RW.10, Klender, Kec. Duren Sawit, Jakarta Timur.
  • Labklin KF Pluit, Jakarta Utara - Jl. Pluit Sel. No.5 - 9, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Tidak Hanya Menyediakan Obat, Kimia Farma Juga Hadirkan Layanan Kesehatan Terintegrasi

Kimia Farma telah berkembang menjadi perusahaan yang menawarkan pelayanan kesehatan terintegrasi. Tidak hanya memproduksi obat-obatan dan menjualnya di apotek, tetapi juga melengkapinya dengan klinik serta laboratorium kesehatan.

Pilihan layanan yang ditawarkan di klinik maupun laboratorium juga cukup lengkap. Meski begitu, untuk layanan klinik dan laboratorium Kimia Farma jumlahnya masih terbatas. Tetapi untuk apotek, kamu bisa dengan mudah menemukannya di berbagai daerah. Kimia Farma juga menerima pengobatan klinik menggunakan BPJS Kesehatan.

Baca Juga: Cara Cerdas Menjaga Daya Tahan Tubuh Selama Puasa Ramadan