Review, Spesifikasi, dan Harga Vivo Y20

Kehadiran Vivo Y20 pada Agustus lalu semakin menambah ramai persaingan ponsel kelas mid end di Indonesia. Dibanderol dengan harga di bawah Rp3 juta, seri terbaru Vivo ini hadir dengan membawa sejumlah fitur kekinian yang sudah bisa diandalkan.

Berbekal jeroan Snapdragon 460, vendor asal Tiongkok ini juga sudah membekalinya dengan RAM 3GB yang mampu menunjang berbagi aktivitas. Baterai 5.000 mAh yang dibawakan juga siap menemani berbagai aktivitas dalam waktu lama.

Ingin tahu seperti apa spesifikasi lengkapnya? Simak yuk ulasan lengkapnya berikut ini.

Baca Juga: Review, Spesifikasi, dan Harga Vivo Y15

Desain Tampak Mahal

loader

Desain Vivo Y20

Sebagai ponsel yang hadir di kelas mid end, Vivo Y20 mengusung tampilan yang menawan. Menggunakan material bodi polikarbonat sebagai cover belakang, Vivo memilih untuk memoleskan sentuhan akhir mengkilat pada perangkat ini.

Sayangnya, hal ini juga membuat bekas-bekas sidik jari jadi lebih mudah menempel saat digunakan. Untungnya, Vivo juga sudah membekalkan jelly case bening yang langsung bisa dipasang begitu ponsel dibeli.

Ketika digenggam, ponsel ini juga terasa begitu nyaman untuk digunakan. Hal ini berkat desain lengkungan 2,5 D yang dibuat dengan apik sehingga menjadikan ponsel jadi lebih ergonomis, ringan dan pas dalam genggaman. 

Tampilannya juga semakin menarik berkat susunan tiga buah kamera yang cukup berbeda yang diletakkan dalam bingkai pada sisi kiri atas lengkap dengan lampu flash LED. Tidak akan ada fitur pemindai sidik jari yang dijumpai pada sisi belakang.

Sebagai gantinya, Vivo sudah meletakkan fitur keamanan biometrik ini pada tombol power yang dipasang di sisi kanan gawai bersama dengan tombol volume. Di sisi sebaliknya, ada tiga buah slot yang bisa diisi dengan dua buah SIMCard dan microSD sekaligus.

Beralih ke bagian depan, Vivo masih mengusung desain poni tetesan air pada layarnya. Poni itu menjadi rumah bagi kamera depan yang siap memanjakan pengguna dalam melakukan swafoto. 

Bagian bawah bodi pun masih menjadi tempat yang paling ramai diisi port. Ada port micro-USB, jack audio 3,5 mm, speaker, dan lubang mikrofon. Sementara di sisi atas dibiarkan polos.

Kualitas Layar Standar 

loader

Layar Vivo Y20

Layar pada seri ini masih mengusung desain poni yang sempat populer tahun lalu. Vivo menyebut desain yang digunakan pada layar ini sebagai Ultra All Screen yang mampu memberikan tampilan gambar dengan lebih luas.

Di kelas harga yang ditawarkan, Vivo Y20 masih mengusung layar IPS LCD seluas 6,5 inci. Resolusi yang ditawarkan pun masih HD+. Namun dengan kerapatan hingga 720 ppi yang dibawakan membuat gambar jadi tetap terlihat tajam dan jernih.

Untuk memanjakan penggunanya, Vivo juga memasang teknologi In Cell terbaru yang membuat layar jadi lebih berwarna. Saat menggunakan ponsel dalam waktu lama pun juga tetap nyaman berkat adanya mode Eye Protection yang bisa mengurangi paparan sinar biru layar.

Sayangnya, pengguna harus sedikit merogoh kocek untuk memberikan perlindungan pada layar. Sebab, belum ada pelindung layar bawaan seperti Gorilla Glass yang ditanamkan.

Performa yang Unggul

loader

Performa Vivo Y20

Sebagai ponsel keluaran terbaru, jeroan yang dibawakan oleh Y20 bisa dibilang cukup mumpuni. Chipset Qualcomm Snapdragon 460 dengan fabrikasi 11 nm menjadi otak dari perangkat ini.

Chipset ini diklaim memiliki performa yang jauh lebih unggul hingga 70 persen jika dibandingkan dengan seri pendahulunya. Apalagi dengan dukungan prosesor octa-core yang memiliki kecepatan hingga 1,8 GHz.

Kombinasi tersebut masih dipadukan dengan RAM 3GB dan penyimpanan internal 64GB yang bisa diperbesar dengan microSD. Mengunduh berbagai aplikasi populer kekinian seperti TikTok, Instagram, dan aplikasi lain yang butuh penyimpanan besar pun tidak lagi menjadi masalah.

Untuk aktivitas sehari-hari seperti menonton video, akses media sosial, hingga multitasking tidak ditemukan kendala. Untuk bermain game pun ponsel ini juga sudah cukup memberikan pengalaman yang menyenangkan.

Apalagi dengan adanya fitur Game Mode yang akan meningkatkan pengalaman bermain game jadi lebih memuaskan. Tidak ketinggalan ada asisten pribadi iManager yang siap membantu dan secara rutin membersihkan dan memindai masalah ponsel saat malam hari.

Jeroan yang apik ini juga didukung dengan antarmuka Funtouch OS 10.5 yang berbasis Android 10. Tampilan dari antarmuka ini tidak terlalu ribet dan cukup menarik saat dilihat oleh mata. Selain itu juga terdapat fitur dynamic effect yang dapat memberi pengguna beberapa pilihan animasi layar saat membuka ponsel.

Soal urusan keamanan data juga tidak perlu khawatir. Side Fingerprint yang dibekalkan terbilang responsif dan akurat dengan kecepatan membuka kunci hanya dalam waktu 0,22 detik saja. Ada juga fitur Face Access yang juga dapat membuka kunci dalam hitungan detik.

Baca Juga: Kredit HP Vivo: 5 HP Vivo Terbaru yang Kekinian dengan Harga di Bawah 3,5 Juta

Menghadirkan Triple Cameras

loader

Kamera Vivo Y20

Menjadikan fotografi sebagai jualan utamanya, Vivo memang selalu menghadirkan setiap serinya dengan kamera yang tidak bisa diremehkan di kelasnya. Tiga buah kamera dengan konfigurasi Kamera utama 13MP, depth sensor 2MP dan kamera makro 2MP yang dibekalkan sudah mampu memberikan pengalaman memotret cukup baik. 

Pengguna sudah bisa memotret objek dengan jarak dekat berkat kamera makro 2MP. Memotret dengan efek bokeh pun mungkin dilakukan berkat kamera depth sensor 2MP. Hasilnya pun tidak mengecewakan dan layak untuk dipamerkan di berbagai media sosial.

Bagi yang senang melakukan swafoto, ada pula kamera 8MP yang terpasang pada poni bagian depan. Kamera ini sudah memberikan hasil yang cukup baik saat digunakan untuk berswafoto. Saat melakukan video call pun bisa terlihat dengan jelas.

Kapasitas Baterai Cukup Besar

loader

Baterai Vivo Y20

Dengan kapasitas baterai 5.000 mAh yang dibekalkan, Vivo Y20 jelas sudah sangat bisa dimanfaatkan untuk menemani berbagai aktivitas harian dengan nyaman. Tidak ada lagi kekhawatiran baterai habis karena daya baterai ini mampu bertahan 16 jam bermain game online yang membutuhkan banyak daya.

Jika daya baterai habis pun pengguna tidak perlu panik. Berkat adanya fitur pengisian daya cepat 18W, baterai ponsel bisa lebih cepat terisi penuh. Selain itu, Y20 juga telah dibekali teknologi reverse charging yang bisa digunakan untuk mengisi daya baterai perangkat lain.

Spesifikasi Vivo Y20

Tabel Spesifikasi Vivo Y20
Tipe Smartphone
Bentuk Bar
OS Android
Versi OS Android 10, Funtouch OS 10.5
SIM Nano SIM/Dual SIM/Dual Standby
CPU Qualcomm SM4250 Snapdragon 460 (11 nm) Octa core
Kecepatan CPU 4x1.8 GHz Kryo 240 & 4x1.6 GHz Kryo 240
Storage 64GB/128GB
RAM 3GB/4GB/6GB
Baterai 5.000 mAh
Ukuran Layar 6,51 inci
Resolusi Layar HD+ 1600 x 720 pixels
Tipe 2G/3G/4G (LTE)
2G GSM B3/5/8
3G WCDMA B1/5/8
4G (LTE) FDD-LTE/TDD-LTE
Kamera Belakang 13MP + 2MP + 2MP
Kamera Depan 8 MP
Fitur dan Layanan Wi-Fi, Hotspot/Tethering, GPS, Bluetooth, Flash, Face Unlock, Fingerprint Scanner, 3.5mm Headphone Jack, Triple Cameras
Dimensi dan Ukuran 164.41 x 76.32 x 8.41 mm
Berat 192.3 g

Harga Vivo Y20

Sebagai ponsel kelas mid end yang dibanderol dengan harga Rp2 jutaan, Vivo Y20 mengusung dapur pacu yang bisa diandalkan. Selain itu, perpaduan antara jeroan yang hemat daya dengan kapasitas baterai 5.000 mAh menawarkan pengalaman yang lebih memuaskan.

Cocok untuk Orang yang Memiliki Mobilitas Tinggi

Dengan spesifikasi yang ditawarkan, rasanya ponsel ini cocok untuk dijadikan pilihan bagi orang-orang yang banyak menghabiskan waktu di luar ruangan dan jauh dari pengisi daya. Para pelajar maupun guru yang membutuhkan gawai untuk aktivitas pembelajaran daring pun bisa memboyong ponsel ini.

Baca Juga: Review, Spesifikasi, dan Harga Vivo Y30